REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Top skor Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U-18 musim 2019, Kadek Dimas Satria mengaku tidak ingin melepaskan peluang bergabung bersama Timnas U-19 Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong yang saat ini menjalani pemusatan latihan (TC) secara virtual.
"Rasanya senang ya bisa diberi kesempatan lagi untuk ikut TC, walaupun sekarang hanya virtual. Saya tetap bahagia bisa menjadi skuad Garuda Muda di TC kali ini," kata Kadek Dimas seperti dilansir laman resmi tim Bali United, Selasa (23/6).
Pemain asal Badung ini merupakan salah satu punggawa yang dipanggil menjalani pemusatan latihan guna menghadapi Piala Asia U-19 akhir tahun ini dan Piala Dunia U-20 tahun depan. Hanya saja TC kali ini masih dilakukan virtual karena pandemi COVID-19 belum reda.
Kadek Dimas menyadari jika latihan secara virtual jelas berbeda dengan latihan di lapangan seperti pada umumnya. Dirinya mengaku ada beberapa hal yang hilang jika dibandingkan dengan latihan bersama buka di rumah masing-masing seperti saat ini.
"Latihan jelas dengan program berbeda. Jika latihan bareng kita biasanya di lapangan dan bisa berkomunikasi dengan rekan-rekan tim, sedangkan jika latihan virtual kita hanya melakukannya dari rumah," kata salah satu pemain muda milik Bali United itu.
Penyerang muda potensial Serdadu Tridatu Muda ini pun menjelaskan program latihan yang dilakukan secara virtual tersebut. Ia menyebutkan bila fokus latihannya lebih kepada body weight training dengan intensitas yang meningkat setiap pekannya.
"Program metode latihan virtual lebih ke body weight training dan intensitasnya terus meningkat setiap pekan. Saya menikmati setiap program latihan yang diberikan dengan baik," kata Kadek Dimas menegaskan.
Kadek Dimas Satria selain melakukan pemusatan latihan bersama Timnas U-19 Indonesia juga mulai bersiap diri untuk menghadapi EPA tahun ini meski waktu pelaksanaannya belum ditetapkan.