Selasa 23 Jun 2020 14:57 WIB

BorongBareng Tawarkan Cara Belanja Online yang Efisien

BorongBareng memungkinkan konsumen mengajak banyak orang untuk mendapat harga murah.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Fuji Pratiwi
Promo BorongBareng
Foto: borongbareng.com
Promo BorongBareng

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- BorongBareng.com menawarkan cara yang inovatif dan efisien dalam memberikan pengalaman belanja online bersama teman dan keluarga untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Melalui fitur Slash-It, pengguna dapat dengan mudah mengundang teman dan keluarga untuk membantu mereka memangkas harga produk.

"Selain bisa mendapatkan diskon yang luar biasa, konsumen yang beruntung memiliki kesempatan untuk mendapatkan produk gratis melalui Slash-It," kata CEO PT Digital Imagination Space (BorongBareng.com), Peter Zhou melalui siaran pers kepada Republika.co.id, kemarin.

Baca Juga

Konsumen juga dapat menikmati pengalaman berbelanja dengan cara yang lebih efisien dan pada saat yang sama terhubung dengan teman atau keluarga mereka, dengan Group-Buy. Fitur Group-Buy dari BorongBareng.com memungkinkan konsumen mengajak lebih banyak orang dalam satu transaksi untuk mendapatkan harga yang lebih rendah. 

BorongBareng.com juga memiliki program 'Super Deal' setiap pukul 10.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB. Program ini memungkinkan orang untuk membeli produk apapun dengan harga Rp 9.900. 

Ada berbagai kategori produk yang dapat ditemukan di BorongBareng.com, mulai dari peralatan rumah tangga dan produk elektronik, hingga barang kebutuhan sehari-hari dan produk segar, seperti buah-buahan dan sayuran. 

Dalam memasok buah-buahan dan sayuran, BorongBareng.com bermitra dengan Eden Farm, salah satu perusahaan startup pertanian yang berbasis di Jakarta. Baik BorongBareng.com dan Eden Farm memiliki misi yang sama, menyederhanakan rantai pasok dan menstabilkan harga. 

Selain menciptakan ekosistem yang didorong oleh nilai kebersamaan, BorongBareng.com juga berkomitmen untuk terus mengembangkan pertumbuhan bisnis lokal di Indonesia. Caranya, dengan menyediakan platform yang memungkinkan mereka untuk menumbuhkan performa bisnis dan mendapatkan konsumen baru. 

"Dengan bermitra dengan BorongBareng.com, pemilik bisnis juga dapat mengurangi biaya dan bahkan menciptakan lebih banyak pekerjaan untuk komunitas mereka," kata Peter.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement