REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Penampilan dan paras wajah yang condong seperti penyanyi Korea Selatan ternyata membuat Meti Kim merasa beruntung. Dengan bekal tersebut, ia menjadi optimistis untuk meraih karier di industri musik Indonesia.
"Karena banyak yang mengira saya ini penyanyi Korea Selatan, saya jadi merasa optimis. Ini mengingat di Indonesia banyak penggemar penyanyi Korea,” katanya saat peluncuran singel Tapi Bohong di Jakarta, Selasa (23/6).
Dalam berkarya Musik di Tanah Air, Meti bernaung di bawah perusahaan rekaman Bintang Lima Musik. Lagu yang anyar ini, kata dia, sudah diunggah di channel Youtube pribadinya.
“Yang membuat saya senang adalah setelah diluncurkan dua bulan, ternyata lagu Tapi Bohong ini sudah didengar tujuh ribu orang. Inilah yang buat saya semakin optimistis,” jelas wanita yang masih kental aksen dialeg Sunda ini.
Lagu Tapi Bohong yang dinyanyikan Meti Kim ini memiliki musik fresh dan enerjik yang merupakan sebuah tantangan tersendiri bagi dirinya. Maklum dua single sebelumnya berkarakter melow.
"Untuk itu kami berani melakukan promo ke beberapa stasiun radio agar lagi Tapi Bohong ini bisa semakin luas dikenal," ujar produser Ain Nasriko yang akrab disapa Riko ini.