Kamis 25 Jun 2020 08:29 WIB

Ini Fakta Menarik Kemenangan Liverpool Atas Crystal Palace

Liverpool memperpanjang rekor 23 kemenangan kandang beruntun.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, menyumbang satu gol saat Liverpool melumat Crsytal Palace 4-0 di Stadion Anfield, Kamis (25/6) dini hari WIB.
Foto: PA-EFE/Paul Ellis
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, menyumbang satu gol saat Liverpool melumat Crsytal Palace 4-0 di Stadion Anfield, Kamis (25/6) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool kembali meraih hasil positif setelah melibas Crystal Palace 4-0. Bukan hanya membuat the Reds butuh dua poin lagi untuk mengamankan gelar Liga Primer Inggris, ada juga fakta-fakta menarik yang dihasilkan dari pertandingan di Anfield, Kamis (25/6) dini hari WIB, tersebut seperti dikutip dari Sky Sports.

- Kemenangan ini merupakan yang ke-20 untuk Liverpool di Anfield dari semua kompetisi. Hasil ini membuat the Reds menjadi klub pertama di lima liga top Eropa yang memenangkan 20 pertandingan kandang pada 2019/2020.

Baca Juga

- Liverpool memperpanjang rekor 23 kemenangan kandang beruntun. Skuat asuhan Juergen Klopp itu mencetak 67 gol dalam 23 kemenangan dan hanya 15 kali kebobolan.

- Kini Liverpool sudah mencetak 100 gol lebih dari semua kompetisi untuk tiga musim beruntun. Pertama kali the Reds melakukan hal itu pada musim 1986/1987, dengan delapan kali beruntun.

- Tendangan bebas full-back Liverpool Trent Alexander-Arnold menjadi keterlibatannya yang ke-30 dalam proses mencetak gol di liga, dengan lima gol dan 25 assist. Angka ini menjadi yang terbanyak daripada bek lainnya di Liga Inggris.

- Dalam usia 21 tahun dan 261 hari, Trent Alexander-Arnold menjadi pemain termuda Liverpool yang mencetak gol dari tendangan bebas secara langsung di Liga Inggris, sejak Robbie Fowler pada Desember 1995 saat melawan Manchester United.

- Penyerang Liverpool Mo Salah sudah mencetak 15 gol di Anfield musim ini. Tidak ada pemain yang mencetak lebih dari 10 gol di kandang sendiri dalam semusim dalam ajang Liga Inggris.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 10 8 1 1 19 13 25
2 Manchester City Manchester City 10 7 2 1 21 10 23
3 Nottingham Forest Nottingham Forest 10 5 4 1 14 7 19
4 Chelsea Chelsea 10 5 3 2 20 8 18
5 Arsenal Arsenal 10 5 3 2 17 6 18
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement