Kamis 25 Jun 2020 16:40 WIB

Kisah Keluarga Muslim Rawat Wanita Hindu Selama 43 Tahun

Tangis haru mengiringi perpisahan keluarga Muslim dengan wanita Hindu itu.

Rep: Andrian Saputra/ Red: Ani Nursalikah
Kisah Keluarga Muslim Rawat Wanita Hindu Selama 43 Tahun. Foto ilustrasi
Foto: EPA-EFE/Farooq Khan
Kisah Keluarga Muslim Rawat Wanita Hindu Selama 43 Tahun. Foto ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, DAMOH -- Sebuah video tentang wanita lanjut usia beragama Hindu yang kembali bertemu keluarganya menjadi viral di India. Sebab selama berpuluh-puluh tahun menghilang, wanita lansia itu diurus dengan sangat baik oleh keluarga Muslim. Tangis haru mengiringi perpisahan keluarga Muslim dengan wanita lansia itu.

Seperti dilansir The Quint, Kamis (25/6)  keluarga Muslim di Kota Damoh, Negara Bagian Madhya Pradesh, India merawat seorang wanita beragama Hindu selama 43 tahun. Ia adalah wanita dari Maharashtra bernama Panchubai alias Mausi. Ia telah tinggal selama lebih dari 40 tahun di desa Kotatala, Damoh. 

Baca Juga

Orang tua dari Israar Khan menemukan Panchubai di hutan yang tak jauh dari desa. Panchubai ditemukan dalam kondisi menderita sengatan lebah. Orang tua Israar Khan pun merawatnya hingga turun-temurun ke generasi berikutnya. 

Orang tua dan keluarga Israar Khan yang merupakan keluarga Muslim memperkenankan Panchubai tinggal bersama keluarganya di desa yang didominasi oleh orang-orang Muslim itu selama berpuluh-puluh tahun. Beberapa hari lalu, foto-foto Panchubai pun diunggah dan disebarkan di media sosial. Tak disangka, cucu lelaki Panchubai, yaitu Prithviraj Shinde menemukan foto-foto itu. Ia bersama dengan istrinya lantas pergi untuk menemukan neneknya yang sudah puluhan tahun menghilang. 

Suasana penuh haru ketika Panchubai dijemput pulang cucunya yang juga merasa berat mengajak neneknya berpisah dengan warga setempat. Keluarga Israar Khan dan komunitas Muslim Desa Kotatala pun melepas Panchubai dengan tangis bercampur kegembiraan. Seluruh warga desa sedih saat melihatnya pergi.

"Saya berterima kasih pada semua orang di desa ini karena sudah membantu nenek saya selama 43 tahun. Saya sedih karena mengambilnya dari desa ini. Tapi saya sangat senang mereka memperlakukannya seperti keluarga mereka. Saya ingin merawat nenek saya," kata cucunya.  

Israar Khan dan warga desa pun merelakan kepergian Panchubai. "Mereka telah berterima kasih pada kami, dia (Panchubai) juga harus mendapatkan kesempatan tinggal bersama keluarganya," kata Israar Khan.

Selama tinggal di desa itu, warga desa memanggil Panchubai dengan nama Mausi. "Saya sudah mengenalnya sejak saya berusia delapan tahun. Kami bermain dengannya, kami menghormatinya," kata seorang warga desa.

Hubungan erat dan harmonis yang terjalin antara komunitas Muslim di desa Kotatala dengan Panchubai yang merupakan seorang wanita Hindu seolah menjadi pengingat bagi masyarakat India di tengah banyaknya persoalan karena perbedaan keyakinan.

Sumber: https://www.thequint.com/videos/news-videos/muslim-family-gives-shelter-to-a-hindu-woman-for-over-40-years-madhya-pradesh-damoh

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement