Sabtu 27 Jun 2020 22:29 WIB

Hadapi Fiorentina Jadi Misi Lazio Menjaga Peluang Scudetto

Lazio akan menjamu Fiorentina di Stadion Olimpico, Ahad (28/6) dini hari WIB.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Gelandang Lazio Danilo Cataldi (tengah) merayakan golnya ke gawang Genoa.
Foto: EPA-EFE/SIMONE ARVEDA
Gelandang Lazio Danilo Cataldi (tengah) merayakan golnya ke gawang Genoa.

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Kekalahan Lazio dari Atalanta pada Kamis (25/6) lalu membuat jarak tim ibu kota dengan pemuncak klasemen,nSerie A Juventus, menjadi empat poin yang sebelumnya hanya satu. Sebagai penantang terdekat gelar Scudetto musim ini, kehilangan poin di sisa-sisa kompetisi merupakan hal yang fatal.

Hanya dengan meraih tiga angka saat menjamu Fiorentina di Stadion Olimpico, Ahad (28/6) dini hari WIB, Lazio dapat menjaga peluang meraih Scudetto musim ini tetap terbuka lebar. Bermain di kandang sendiri bisa menjadi energi tambahan untuk skuat besutan Simone Inzaghi.

Inzaghi pun memberikan sinyal agar kekalahan atas Atalanta tak terulang pada laga melawan Fiorentina. Bagi Inzaghi, kemenangan di sisa kompetisi ini sangat penting jika tak ingin peluang Scudetto terkubur tinggal harapan.

“Kita harus memulihkan energi kita, ada pertandingan setiap tiga hari dan kita tidak beruntung dalam hal itu, tetapi tidak ada yang bisa kita lakukan tentang daftar pertandingan,” kata Inzaghi seusai pertandingan melawan Atalanta, dilansir dari Football Italia, Jumat (26/6).

Catatan statistik Lazio musim ini ketika bermain di Stadion Olimpico sangat bagus yaitu tak terkalahkan, sebagaimana dilansir dari sportsmole. Nanti melaean Fiorentina merupakan pertandingan pertama Lazio di stadion Olimpico sejak Februari.

Inzaghi mungkin dapat melakukan rotasi pemain untuk menyiasati kelelahan pemainnya yang harus menjalani jadwal padat. Bek Jordan Lukaku yang turun sebagai pemain cadangan saat melawan Atalanta bisa diturunkan sejak menit pertama.

Inzaghi memang harus memikirkan strategi matang dan tepat di tengah krisis pemain karena beberapa di antara mengalami cedera. Lucas Leiva, Luiz Felipe, Senad Lulic, dan Bobby Adekanye masih terkapar. Sedangkan Correa dan Danilo Cataldi bisa digantikan Felipe Ceicedo dan Marco Parolo.

Berbeda dengan Lazio, Fiorentina mengusung misi menjauh dari zona degradasi. La Viola kini berada di urutan ke-14 dengan nilai 31 poin. Posisi mereka belum aman dari zona degradasi karena hanya unggul enam poin dari tim urutan ke-18, Lecce.

Bagi Fiorentina, melawan tim peringkat kedua akan jelas menjadi tantangan berat. Skuat mereka pun dalam keadaan pincang karena beberapa pemain pentingnya tak bisa diturunkan. 

Pemain sayap, Federico Chiesa tak bisa dimainkan akibat sanksi. Absennya Chiesa membuka peluang Rachid Gezzal akan diturunkan sebagai sayap kanan.

Begitu juga dengan bek Martin Caceres yang diusir dari lapangan saat melawan Brescia pada laga sebelumnya. Fiorentina juga belum dapat menurunkan Christian Kouame yang dalam perawatan akibat cedera ligamen.

Catatan statistik Fiorentina dalam enam pertandingan terakhir pun cukup mengkhawatirkan yaitu menang satu kali, kalah dua kali dan tiga kali bermain imbang. 

Sedangkan Lazio memenangkan lima pertandingan dari enam kali dan satu kali kekalahan. Head to head pertemuan keduanya Lazio masih unggul dengan empat kali kemenangan tanpa kekalahan.

 

 

Enam pertemuan terakhir:

27-10-2019: Fiorentina 1-2 Lazio

10-03-2019: Fiorentina 1-1 Lazio

07-10-2018: Lazio 1-0 Fiorentina

18-04-2018: Fiorentina 3-4 Lazio

26-12-2017: Lazio 1-0 Fiorentina

26-11-2017: Lazio 1-1 Fiorentina

 

Enam pertandingan terakhir Lazio:

24-26-2020: Atalanta 3-2 Lazio

20-06-2020: Lazio 7-2 Ternana

29-02-2020: Lazio 2-0 Bologna

23-02-2020: Genoa 2-3 Lazio

16-02-2020: Lazio 2-1 Inter Milan

09-02-2020: P.C. 1913 0-1 Lazio

 

Enam pertandingan terakhir Fiorentina:

22-06-2020: Fiorentina 1-1 Brescia

08-03-2020: Udinese 0-0 Fiorentina

22-02-2020: Fiorentina 1-1 AC Milan

16-02-2020: Samdoria 1-5 Fiorentina

08-02-2020: Fiorentina 1-2 Atalanta

02-02-2020: Juventus 3-0 Fiorentina

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement