Ahad 28 Jun 2020 09:48 WIB

11 Ganda Campuran Siap Bertarung di Turnamen Internal PBSI

Pasangan yang ada di sektor ganda campuran tidak akan diacak seperti ganda putra.

Red: Israr Itah
Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia Melati Daeva Oktavianti (kanan) dan rekannya Praveen Jordan.
Foto: Antara/Humas PBSI
Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia Melati Daeva Oktavianti (kanan) dan rekannya Praveen Jordan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) mengumumkan sebanyak 11 ganda campuran siap berkompetisi dalam turnamen internal PBSI yang digelar pada 1-3 Juli 2020 di Pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta Timur.

Menurut Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Susy Susanti, untuk melihat sejauh mana kesiapan sektor ganda campuran di pelatnas, pasangan yang ada di sektor ganda campuran tidak akan diacak seperti yang dilakukan terhadap ganda putra.

Baca Juga

“Kekuatan di ganda campuran cukup merata, banyak kemungkinan yang bisa terjadi. Makanya, pasangannya tidak diacak. Setiap pasangan, baik yang muda maupun yang senior, punya kesempatan untuk mengalahkan satu sama lain,” kata Susy melalui keterangan resmi yang diterima Antara di Jakarta, Sabtu (27/6).

Lebih lanjut, dia mengungkapkan turnamen tersebut sekaligus akan menguji kemampuan pasangan ranking empat dunia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, sehingga kelemahan-kelemahan yang ada dapat segera diperbaiki.