Ahad 28 Jun 2020 13:10 WIB

Pelatih AS Roma Percaya Timnya Berpeluang ke Liga Champions

AS Roma saat ini menempati posisi lima klasemen dengan nilai 48.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Pelatih AS Roma Paulo Fonseca
Foto: EPA-EFE/Crocchioni
Pelatih AS Roma Paulo Fonseca

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih AS Roma Paulo Fonsesca menegaskan timnya masih punya harapan untuk menyingkirkan Atalanta di posisi keempat klasemen akhir Serie A Italia. Fonseca percaya timnya bisa lolos ke Liga Champions musim depan.

"Tim memiliki respons yang baik setelah lockdown dan saya sangat optimistis untuk musim ini," kata Fansesca dikutip dari Football Italia, Ahad (28/6).

Baca Juga

Roma saat ini menempati posisi lima klasemen dengan nilai 48. I Lupi terpaut enam poin dari Atalanta yang menghuni peringkat empat atau batas akhir zona Liga Champions. Ini berarti, Roma harus menyapu bersih 11 laga tersisa sambil berharap Atalanta tersandung.

Ujian berat bagi Roma akan datang malam ini. Roma akan menghadapi AC Milan di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Ahad (28/6) malam WIB. Fonseca optimistis timnya bisa memenangkan laga itu.