Ahad 28 Jun 2020 13:51 WIB

Dosen UBSI Gelar Pelatihan Pembuatan Laporan Keuangan

Ini merupakan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Dosen UBSI memberikan pelatihan pembuatan laporan keuangan secara daring kepada penbgurus dan anak asuh Yayasan Ibnu Salam Depok.
Foto: Dok UBSI
Dosen UBSI memberikan pelatihan pembuatan laporan keuangan secara daring kepada penbgurus dan anak asuh Yayasan Ibnu Salam Depok.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Dosen Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI)  melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyrakat di Yayasan Ibnu Salam yang beralamat, di Jalan Pamoras Kp. Bojong Lio nomor 5, Sukamaju, Cilodong, Depok,  secara live mellaui aplikasi Zoom Conferencing.

Kegiatan yang digelar beberapa waktu lalu  ini merupakan sebagai bentuk kewajiban dosen untuk mengamalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang rutin diselenggarakan tiap semester.

Syahrial Addin selaku tutor dan ketua Tim Pengabdian Masyarakat yang terdiri dari dosen  dan mahasiswa UBSI  mengatakan,  bentuk pengabdian yang dilaksanakan adalah memberikan pelatihan pembuatan laporan keuangan manual.

“Kegiatan ini bermanfaat untuk menjadikan anak asuh Yayasan Ibnu Salam lebih terampil dalam bidang keuangan meskipun di rumah saja menghadapi pandemi Covid-19 saat ini. Juga sebagai sarana dosen Universitas Bina Sarana Informatika mengimplementasikan ilmu pengetahuan yang mereka miliki dan disalurkan kepada masyarakat. Sehingga,  dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan dalam bidang keuangan,” ujar Syahrial dalam rilis yang diterima Republika.co.id. 

Syahrial mengungkapkan, meskipun dilaksanakan secara daring, antusiasme peserta terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada pembicara dan pemahaman mereka terhadap materi yang telah diberikan. 

“Pada awal kegiatan diadakan pengujian terlebih dahulu untuk mengetahui sejauh mana peserta mengetahui materi akuntansi. Sehingga,  dapat diketahui apa saja yang belum mereka pahami.  Kemudian di akhir acara juga dilakukan pengujian kembali untuk perkembangan ilmu yang mereka dapatkan sesudah dilakukan edukasi,”  kata Syahrial.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement