Rabu 01 Jul 2020 01:32 WIB

Manuel Pellegrini Kandidat Pelatih Real Betis

Manuel Pellegrini pernah menjadi pelatih Real Madrid dan Manchester City.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Ratna Puspita
Manuel Pellegrini
Foto: Tony O'Brien/Reuters
Manuel Pellegrini

REPUBLIKA.CO.ID, SEVILLA -- Mantan pelatih Real Madrid dan Manchester City, Manuel Pellegrini, berada di posisi terdepan untuk menjadi calon pelatih Real Betis. Pellegrini saat ini sedang menganggur pasca tak lagi melatih West Ham sejak Desember.

Betis telah memecat Rubi sebagai pelatih pekan lalu. Nama Pellegrini pun langsung mencuat sebagai sosok pengganti. Pelatih asal Cile itu sangat berpengalaman melatih klub-klub Spanyol. Selain Real Madrid, dia pernah menjadi arsitek Villareal dan Malaga.

Baca Juga

Dilansir dari Football Espana, Rabu (1/7), belum bisa dipastikan apakah Pellegrini bersedia menjadi pelatih Betis. Sebab, ia tertarik bekerjasama dengan Mario Husillos sebagai direktur olahraga. Karena itu, kesediaan Pellegrini melatih Betis tergantung sejumlah faktor.

Pellegrini pernah menjadi pelatih Villareal antara 2004 dan 2009. Ia dinilai sukses menukangi Villarreal karena mampu membawa tim tersebut ke babak semifinal Liga Champions pada 2006. 

Ia kemudian menjadi pelatih Real Madrid. Namun nasibnya bersama Los Blancos hanya satu musim karena gagal mempersembahkan tropi La Liga.

Dia kemudian menghabiskan waktunya sebagai pelatih selama tiga tahun bersama Malaga. Di sana, ia juga cukup sukses karena mampu membawa Malaga bermain luar biasa di Liga Champions. Pellegrini kemudian hijrah ke Manchester City dan memenangkan gelar Liga Inggris pada musim debutnya.

Setelah itu, ia pergi ke Asia dengan menjadi pelatih Hebei China Fortune sebelum kembali ke Inggris menjadi pelatih West Ham. Ia dianggap tak mampu mengangkat performa West Ham sehingga klub memecatnya pada Desember.

Selain Pellegrini, nama mantan pelatih Watford Javi Gracia dan mantan pelatih Valencia, Marcelino Garcia Toral juga masuk kandidat pelatih Betis. Sebuah laporan juga menyebutkan wakil presiden klub, Jose Miguel Lopez menyarankan agar membawa pulang Quique Setien.

Setien terancam dipecat oleh Barcelona setelah belum mampu mengangkap performa Blaugrana. Setien juga dikabarkan tengah berselisih dengan beberapa pemain Barcelona. Oleh karena itu, posisinya kini terancam di Camp Nou. 

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Athletic Club Athletic Club 14 6 5 3 20 7 23
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement