Kamis 02 Jul 2020 19:01 WIB

City Vs Liverpool: Guardiola Siapkan Skuat Terbaik

Manchester City menjamu Liverpool di Stadion Etihad, Jumat (3/7) dini hari WIB.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Israr Itah
Pelatih Manchester City Pep Guardiola.
Foto: DOK Republika
Pelatih Manchester City Pep Guardiola.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Kendati telah dipastikan gagal mempertahankan titel Liga Primer Inggris pada musim ini, tapi Manchester City akan turun dengan kekuatan terbaiknya saat menerima lawatan Liverpool di Stadion Etihad pada pekan ke-32, Jumat (3/7) dini hari WIB. Pelatih Pep Guardiola diperkirakan bakal melakukan tiga pergantian dalam susunan pemain the Citizens.

Juara bertahan Liga Primer Inggris dalam dua musim terakhir itu mesti rela melihat titel Liga Primer Inggris musim ini terbang ke Liverpool. The Reds memastikan raihan gelar Liga Primer Inggris dengan keunggulan 23 poin di puncak klasemen sementara saat Liga Primer Inggris masih menyisakan tujuh laga lagi. Dengan begitu, hasil laga di Stadion Etihad itu tidak akan mengubah apapun terkait perburuan gelar juara Liga Primer Inggris musim ini.

Baca Juga

Namun, Guardiola tetap mengincar kemenangan di laga kontra Liverpool tersebut. Laga ini, kata Guardiola, menjadi kesempatan terbesar timnya untuk memberikan sinyal terkait ambisi mereka untuk menjadi pesaing utama dalam perburuan Liga Primer Inggris. Karena itu, Guardiola akan tetap menurunkan pemain terbaiknya di laga tersebut.

"Dalam sepak bola, Anda harus bisa terus membuktikan sesuatu. Kami cukup puas dengan apa yang kami raih dalam beberapa musim terakhir, tapi sebagai atlet, Anda tidak boleh merasa puas. Kami harus bisa menunjukan kepada Liverpool dan tim-tim lain, kami adalah pesaing utama dalam perebutan gelar Liga Primer Inggris musim depan," kata Guardiola seperti dilansir Express, Kamis (2/7).

Pada laga ini, City akan kehilangan Fernandinho, yang harus melakoni sanksi larangan bertanding setelah menerima kartu merah di laga kontra Chelsea, pertengahan pekan lalu. Alhasil, Guardiola akan menurunkan Nicolas Otamendi sebagai pengganti Fernandinho untuk menjadi tandem Aymeric Laporte di jantung petahanan City. Tidak hanya itu, mantan pelatih Bayern Muenchen itu juga dilaporkan akan melakukan rotasi di lini tengah.

David Silva akan kembali ke starting line-up the Citizens. Gelandang serang asal Spanyol itu akan menggantikan Ilkay Gundogan, yang tampil sebagai starter di laga kontra Chelsea. Silva akan menemani Rodri dan Kevin de Bruyne di ruang mesin permainan The Citizen. Terakhir, Guardiola juga akan melakukan perubahan di lini depan.

Gabriel Jesus, yang tampil sebagai pemain pengganti saat City dibungkam Chelsea, 0-2, dilaporkan bakal diturunkan sebagai starter. Sebelummya, Bernardo Silva dipercaya turun sebagai starter. Jesus akan diplot sebagai penyelesai serangan City, peran yang kerap diemban Sergio Aguero. Lantaran mengalami cedera, Aguero memang dikabarkan bakal absen hingga akhir musim ini. Nantinya Jesus akan diapit oleh Raheem Sterling dan Riyad Mahrez, yang diplot sebagai pemain sayap.

Prediksi Susunan Pemain

Manchester City (4-3-3)

Kiper: Ederson

Belakang: Mendy, Otamendi, Laporte, Walker

Tengah: Silva, Rodri, De Bruyne

Depan: Sterling, Jesus, Mahrez

Pelatih: Pep Guardiola

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement