Senin 06 Jul 2020 17:45 WIB

Bunuh Nus Kei, Instruksi Terakhir John Kei ke Anak Buahnya

Masih ada 8 anak buah John Kei yang buron dalam upaya pembunuhan Nus Kei.

Rep: Flori Sidebang/ Red: Indira Rezkisari
Tersangka yang juga anak buah John Kei memperagakan reka ulang penyerangan di Perumahan Green Lake City, Kota Tangerang, Banten, Rabu (24/6/2020). Rekonstruksi penyerangan terhadap rumah Nus Kei pada Minggu (21/6/2020) lalu mempergakan 43 adegan di lima lokasi berbeda.
Foto: ANTARA/FAUZAN
Tersangka yang juga anak buah John Kei memperagakan reka ulang penyerangan di Perumahan Green Lake City, Kota Tangerang, Banten, Rabu (24/6/2020). Rekonstruksi penyerangan terhadap rumah Nus Kei pada Minggu (21/6/2020) lalu mempergakan 43 adegan di lima lokasi berbeda.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sesaat sebelum melakukan penyerangan terhadap kelompok Nus Kei, anak buah John Kei sempat melakukan pertemuan terakhir dan memperoleh instruksi. Pertemuan itu dilakukan di Arcici Sports Center, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Ahad (21/6) sekitar pukul 09.00 WIB.

Dalam pelaksanaan rekonstruksi yang digelar oleh Ditreskrimum Polda Metro Jaya, diketahui seorang anak buah John Kei, yakni Daniel Farfar, berperan meneruskan perintah John kepada anggota yang lainnya. Daniel menyampaikan perintah John Kei yitu membunuh Nus Kei.

Baca Juga

"Tersangka Deniel bilang kalau ada itu harus mati, kalian berangkat ke Green Lake pastikan Nus diambil untuk mempertangungjawabkan," kata penyidik saat pelaksanaan rekonstruksi, Senin (6/7).

Kemudian, dalam reka ulang adegan itu, terlihat salah satu anak buah John Kei yang lain menyampaikan, jika ada anggota yang takut melakukan aksi itu agar lebih baik tidak ikut ke lokasi penyerangan. Mereka pun sempat membagi-bagikan senjata tajam untuk melancarkan aksinya.

Setelah seluruh persiapan selesai dilakukan, seluruh anak buah John Kei masuk ke mobil yang telah disiapkan. Total ada lima mobil. Salah satu mobil, yakni Toyota Fortuner warna hitam, dikhususkan untuk membawa Nus Kei.

Namun, sebelum berangkat menuju lokasi penyerangan, tersangka Daniel kembali menyampaikan perintah terakhir kepada seluruh anggota. "Pastikan semua anggota kembali, jika ada yang menghadang, hantam," ucap penyidik menirukan perkataan tersangka Daniel.

John Kei pun sempat menghubungi tersangka Daniel melalui sambungan telepon. John Kei memastikan bahwa seluruh anggotanya telah siap dan berangkat menuju lokasi penyerangan.

Polisi telah menangkap kelompok John Kei karena melakukan penyerangan terhadap kelompok Nus Kei di Perumahan Green Lake City, Tangerang, dan Cengkareng pada Ahad (21/6) lalu. Aksi itu diduga dilakukan berdasarkan persoalan pembagian hasil penjualan tanah antara John Kei dan pamannya, Nus Kei.

Kini, polisi telah menahan 37 orang tersangka dalam kasus tersebut, termasuk John Kei. Sementara itu, masih ada delapan orang lainnya yang berstatus buron.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement