Selasa 07 Jul 2020 18:52 WIB

AS Kaji Larangan Media Sosial China

India telah lebih dulu melarang media sosial dari China

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Nur Aini
Aplikasi media sosial asal China, TikTok
Foto: www.tiktok.com
Aplikasi media sosial asal China, TikTok

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON — Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Mike Pompeo mengatakan negaranya sedang mengkaji pelarangan aplikasi media sosial asal China, termasuk TikTok. Hal itu dia ungkap saat diwawancara jurnalis Fox News Laura Ingraham pada Senin (6/7). 

“Kami tentu meninjaunya,” kata Pompeo saat ditanya apakah pemerintahan Presiden Donald Trump sedang menjajaki kemungkinan mengambil langkah seperti India yang melarang puluhan aplikasi asal China belum lama ini, dikutip laman Washington Post.

Baca Juga

Pompeo menyebut Pemerintah AS menanggapi masalah tersebut dengan sangat serius. “Sehubungan dengan aplikasi China di ponsel orang-orang, saya dapat meyakinkan Anda bahwa AS akan mendapatkan yang ini dengan benar,” ujarnya.

Dia mengaku tidak ingin mendahului presiden terkait hal ini. “Tapi itu sesuatu yang kita tinjau,” kata Pompeo.