Rabu 08 Jul 2020 17:17 WIB

Ponpes Assalam Sukoharjo Miliki Stadion Baru

Fasilitas tersebut bisa dijadikan lokasi ajang kompetisi para santri di Solo raya

Rep: binti sholikah/ Red: Hiru Muhammad
Gerbang depan Pondok Pesantren Modern Islam (PPMI) Assalaam di Pabelan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah
Foto: binti sholikah
Gerbang depan Pondok Pesantren Modern Islam (PPMI) Assalaam di Pabelan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah

REPUBLIKA.CO.ID, SUKOHARJO--Pondok Pesantren Modern Islam (PPMI) Assalaam di Pabelan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, memiliki fasilitas olahraga baru berupa stadion sepak bola. Stadion tersebut diresmikan  Ketua Pembina Yayasan Majelis Pengajian Islam Surakarta, Siti Aminah Abdullah, bersama jajaran pimpinan PPMI Assalaam, Rabu (8/7). Peresmian stadion dilakukan bersamaan dengan peresmian gapura baru PPMI Assalaam di depan kompleks pesantren.

Sekretaris PPMI Assalaam, Arkanudin Budianto, mengatakan, stadion Assalaam memiliki lapangan bola berukuran 70x90 meter dan lintasan lari berukuran 340x2 meter. Pembangunan stadion tersebut menelan biaya sekitar Rp 1 miliar.

Stadion tersebut dilengkapi dengan tempat istirahat untuk pemain, tiang bendera, serta sekelilingnya sudah berpagar. "Ini renovasi, sebelumnya lapangan biasa yang secara tekstur tanah masih belum rata, belum ada pagar, belum ada lintasan lari. Kami perbaiki dengan kelengkapan yang ada dan sanitasi," terang Arkanudin kepada wartawan seusai acara peresmian stadion.

Menurutnya, fasilitas baru tersebut minimal bisa dijadikan lokasi ajang kompetisi para santri, khususnya di wilayah Solo Raya. Sebelumnya, sudah ada beberapa ajang kompetisi yang digelar di PPMI Assalaam tetapi fasilitas yang ada saat itu belum memadai. "Harapannya frekuensi kompetisi olahraga lebih banyak," katanya.

Dengan adanya fasilitas baru tersebut maka menambah fasilitas olahraga yang dimiliki PPMI Assalaam. Fasilitas olahraga di PPMI Assalaam terbagi menjadi luar ruangan (outdoor) dan dalam ruangan (indoor). Fasilitas outdoor terdiri dari lintasan lari, lapangan bola, lapangan futsal, lapangan voli, lapangan basket, lapangan panahan dan lapangan takrau. Sedangkan fasilitas indoor ada lapangan bulutangkis, beladiri, dan tenis meja. "Selain itu, ada kegiatan renang dan berkuda tapi fasilitasnya dari luar," imbuhnya.

Sedangkan gapura baru di depan kompleks pesantren Assalaam mengandung tiga simbol, yakni dzu ilmin yang berarti memiliki ilmu, dzu quwwatin yang berarti memiliki kekuatan, dan nilai dzu maalin yang berarti memiliki harta. Tiga nilai tersebut merupakan gabungan tiga unsur para pendiri Assalaam. Pembangunan gapura tersebut juga menelan biaya sekitar Rp 1 miliar.

Sebelum peresmian stadion dan gapura, dilakukan pelantikan pejabat pimpinan baru PPMI Assalaam periode 2020-2024 di Aula Gedung Assalaam Center. Pejabat yang dilantik juga mencakup pimpinan empat unit sekolah formal, yakni Madrasah Tsanawiyah (MTs), Madrasah Aliyah (MA), SMA dan SMK.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement