Kamis 09 Jul 2020 09:01 WIB

44 Tahun Lalu, Satelit Palapa Pertama Diluncurkan ke Orbit

Satelit Palapa sudah mengalami berbagai regenerasi, terbaru Satelit Palapa D.

Red: Dwi Murdaningsih
Satelit Palapa
Foto: dokpri
Satelit Palapa

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satelit Palapa pertama kali diluncurkan pada 9 Juli 1976, diberi nama Palapa A1. Peluncuran ini sekaligus diperingati sebagai Hari Satelit Palapa.

Dikutip dari laman resmi Bakti Kominfo, Kamis (9/7), nama Palapa dipilih oleh presiden kedua RI, Soeharto, untuk mengenang kebesaran tanah air yang bermula dari Sumpah Palapa. Sumpah Palapa diikrarkan oleh Patih Gajahmada pada zaman Majapahit tahun 1334.

Baca Juga

Satelit Palapa A1 diluncurkan di Cape Kennedy, Florida, Amerika Serikat melalui roket Delta 2914. Satelit yang dibuat oleh Hughes Aircraft Company itu memiliki bobot 574kg, tinggi 3,7 meter, diameter 1,9 meter dengan antena berdiameter 1,5 meter.

Satelit Palapa A1 menggunakan teknologi yang sama yang digunakan untuk satelit Anik dan Westar milik Kanada dan Amerika. Proyek satelit ini mampu diselesaikan dalam waktu 17 bulan.