Selasa 14 Jul 2020 03:25 WIB

Peternak Binaan Rumah Zakat Dapat Kambing Baru

Rumah Zakat mendorong dan mengembangkan usaha jual beli ternak kambing

Peternak binaan Rumah Zakat dapat kambing baru
Foto: Rumah Zakat
Peternak binaan Rumah Zakat dapat kambing baru

REPUBLIKA.CO.ID, KUDUS -- Mendekati hari Raya Idul Adha 1441 Hijriyah, peternak kambing binaan ekonomi Rumah Zakat melalui Relawan Desa Berdaya Jepang, Kecamatan Mejobo melakukan MoU dengan salah satu donatur Genpro untuk pembiayaan modal ternak kambing. MoU dilakukan setelah Wakhid Nurmanyah selaku peternak kambing mengeluhkan kekurangan modal untuk membeli kambing tambahan.

"Mas Pandu kalau bisa bantu mencarikan partner dong untuk kulakan kambing buat qurban nanti," ujarnya.

Baca Juga

Setelah itu, relawan pun melakukan MoU dengan donatur setelah sebelumnya diberikan penawaran. Adapun MoU ini dilakukan dengan akad Mudhorobah.

Dengan adanya tambahan stimulus pembiayaan berupa tambahan kambing, diharapkan bisa mendorong dan mengembangkan usaha jual beli ternak kambing binaan Rumah Zakat.

Sebelumnya Rumah Zakat telah memberikan bantuan sarana usaha kepada anggota binaan berupa pembangunan kandang kambing di Desa Berdaya Jepang.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement