Selasa 14 Jul 2020 13:34 WIB

Antisipasi Banjir, Dinas PUPR Depok Keruk Kali Angke

Di Pondok Petir kerap terjadi banjir akibat luapan air saat terjadi hujan di Bogor.

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Andi Nur Aminah
Warga melintasi banjir yang merendam jembatan di perumahan Villa Pamulang, Pamulang, Tangerang Selatan, Rabu (18/3/2020). Banjir setinggi 50cm - 1meter ini disebabkan meluapnya kali Angke akibat kiriman air dari Bogor yang dilanda hujan deras.
Foto: Antara/Muhammad Iqbal
Warga melintasi banjir yang merendam jembatan di perumahan Villa Pamulang, Pamulang, Tangerang Selatan, Rabu (18/3/2020). Banjir setinggi 50cm - 1meter ini disebabkan meluapnya kali Angke akibat kiriman air dari Bogor yang dilanda hujan deras.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Antisipasi banjir di musim penghujan dan luapan air, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) melakukan pengerukan lumpur di Kali Angke di RW 12, Pondok Petir, Bojongsari, Kota Depok. "Ya, saat ini sedang dilakukan pengerukan Kali Angke yang berada di  RW 12. Pengerukan dilakukan untuk mengatisipasi banjir akibat luapan kali tersebut," ujar Lurah Pondok Petir (Pontir), Rizal Farhan, Selasa (14/7).

Dia mengutarakan, di wilayah RW 12, Pondok Petir kerap terjadi banjir akibat luapan air saat terjadi hujan di wilayah Bogor. "Beberapa waktu lalu RW 12 ini selalu terkena banjir karena luapan Kali Angke. Atas Arahan Bapak Wali Kota Depok Mohammad Idris, kami melakukan pengerukan terlebih dahulu hingga nanti dinormalisasi oleh Dinas PUPR Kota Depok dan pemerintah pusat," jelas Rizal.

Menurut Rizal, pengerukan dilakukan oleh Dinas PUPR Kota Depok. Proses pengerekukan diperkirakan  selama satu bulan. "Untuk proses pengerukan langsung dilakukan oleh Satgas dan alat berat untuk pengerukan kali dari Dinas PUPR Kota Depok. Alat beratnya berupa Amphibi Excavator," ungkapnya.

Dia menambahkan, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Kelurahan Rawakalong Kabupaten Bogor yang berbatasan langsung dengan wilayah Kelurahan Pondok Petir. "Saya sendiri sudah koordinasi dengan wilayah perbatasan, misalnya ke Kelurahan Rawakalong Kabupaten Bogor. Kami diskusi berkolaborasi agar bisa menangani Kali Angke sehingga tidak meluap lagi," terang Rizal.

Dia juga meminta masyarakat sekitar untuk ikut berpartisipasi dalam menjaga kebersihan kali tersebut yakni dengan tidak membuang sampah ke aliran kali. "Jadi jangan sampai ada pendangkalan karena sampah," ucap Rizal. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement