Kamis 16 Jul 2020 19:44 WIB

Eriksen Tampil, Ini Prediksi Susunan Pemain Inter Vs SPAL

Eriksen akan mendapat kesempatan untuk berada di line-up Inter Milan.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Gelandang Inter Milan Christian Eriksen
Foto: EPA-EFE/Mateo Bazzi
Gelandang Inter Milan Christian Eriksen

REPUBLIKA.CO.ID, FERRARA -- SPAL akan bertemu dengan Inter Milan di Stadion Paolo Mazza, Ferrara, dalam lanjutan Serie A Liga Italia, Kamis (16/7). Laga akan dimulai pada pukul 20.45 pada waktu setempat.

Dari sisi Inter Milan, Christian Eriksen diharapkan kembali diturunkan. Namun di saat yang sama, Romelu Lukaku akan absen.

Di laga sebelumnya melawan Torino, Selasa (14/7), Eriksen ditarik ke bangku cadangan. Hal itu membuat spekulasi bahwa Eriksen akan dijual pada bursa transfer musim panas ini.

Namun tampaknya Eriksen akan mendapat kesempatan untuk berada di line-up dan berdiri di belakang Lautaro Martinez dan Alexis Sanchez.

Di sisi lain, Ashley Young dan Danilo D'Ambrosio, akan disiapkan untuk membantu Antonio Candreva dan Cristiano Biraghi.

Dari tim tuan rumah, SPAL membutuhkan kemenangan di laga ini. Untuk itu, Luigi Di Biagio sudah disiapkan di posisinya. Dia bisa dipasangkan dengan Andrea Petagna dan ada Alberto Cerri di posisi penyerang.

Perkiraan susunan pemain:

SPAL:

Karlo Leticia, Thiago Cionek, Francesco Vicari, Nenad Tomovic, Arkadiusz Reca, Marco D'Alessandro, Mirko Valdifiori, Bryan Dabo, Gabriel Strefezza, Andrea Petagna, dan Alberto Cerri

Inter Milan:

Samir Handanovic, Milan Skriniar, Andrea Ranocchia, Alessandro Bastoni, Antonio Candreva, Marcelo Brozovic, Roberto Gagliardini, Cristiano Biraghi, Christian Eriksen, Lautaro Martinez, dan Alexis Sanchez.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement