Kamis 16 Jul 2020 22:09 WIB

Penempatan Ketuhanan Berkebudayaan, Pemikiran Soekarno?

Soekarno tetap menegaskan Indonesia adalah negara berketuhanan.

Red: Nashih Nashrullah
Soekarno tetap menegaskan Indonesia adalah negara berketuhanan. Ilustrasi Pancasila
Foto: Republika/Mardiah
Soekarno tetap menegaskan Indonesia adalah negara berketuhanan. Ilustrasi Pancasila

REPUBLIKA.CO.ID, *Oleh Syaiful Arif 

 

Baca Juga

Salah satu isu kontroversial di dalam Rancangan Undang Undang (RUU) Haluan Ideologi Pancasila (HIP) adalah tentang ide ketuhanan yang berkebudayaan milik Soekarno. Ide ini dijadikan salah satu “sila” dari Trisila, yang memuat pula prinsip sosio-nasionalisme dan sosio-demokrasi. Bersama dua ide sosiosentris tersebut, ketuhanan berkebudayaan ditetapkan sebagai ciri pokok Pancasila di dalam Pasal 7 (ayat 2).