Ahad 19 Jul 2020 05:43 WIB

Keanu Reeves Segera Rilis Komik Perdananya

Keanu Reeves gemari komik sejak kecil.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Indira Rezkisari
Keanu Reeves
Foto: EPA
Keanu Reeves

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bintang film John Wick, Keanu Reeves, sepertinya tidak puas jika hanya menyelami dunia peran. Kini, aktor berusia 55 tahun itu mencoba suatu hal baru sebagai penulis buku komik.

Reeves telah berkolaborasi dengan Boom Studios untuk menciptakan BRZRKR, sebuah kisah tentang seorang pejuang abadi bernama Berzerker, yang bekerja untuk pemerintah AS setelah bertahun-tahun mengalami kekerasan.

Baca Juga

Versi cetak BRZRKR edisi pertama dengan sampul karya Rafael Grampá akan dirilis di toko komik lokal mulai Oktober 2020.

"Saya menyukai komik sejak saya masih kecil dan mereka memiliki pengaruh yang signifikan terhadap saya secara artistik," kata Reeves dalam sebuah pernyataan seperti dilansir Digital Spy, Ahad (19/7).

Bagi Reeves, debut komiknya ini ibarat mimpi yang menjadi kenyataan. Apalagi dalam proses kreatif penciptaan BRZRKR, dia bisa berkolaborasi dengan para legend di industri komik seperti Matt Kindt, Alessandro Vitti, Bill Crabtree, letterer Clem Robins, dan Rafael Grampá.

Dan nampaknya, Reeves juga terlihat seperti karakter Berzerker dalam komik barunya. Jadi jika Hollywood ingin mengadaptasi kisah ini, Reeves akan siap sedia memerankan karakter ciptaannya.

"Aku ingin menjadi Berzerker, karena ini adalah kisah yang sangat menyenangkan. Tapi jika bukan aku, semoga seseorang dapat memainkannya nanti," kata dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement