Ahad 19 Jul 2020 12:27 WIB

5 Film yang Dimodifikasi karena Kematian Sang Aktor

Saat Paul Walker meninggal, sutradara mengubah plot terhadap tokoh Brian O'Connor.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Qommarria Rostanti
Salah satu adegan dalam film Furious 7.
Foto: Universal Pictures.
Salah satu adegan dalam film Furious 7.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Setiap pekerjaan memiliki risiko tertentu. Begitu pun dalam proses pembuatan film yang melibatkan aktor dan kru film.

Terdapat berbagai adegan yang harus dilakukan para pemain agar semakin terlihat nyata dan natural. Namun beberapa musibah menimpa para pemeran film saat proses pembuatan film. Berikut daftar film yang aktornya meninggal dunia pada saat syuting masih berjalan seperti dilansir di Cinema Blend, Ahad (19/7):

1. Gladiator

Salah satu aktor yang terlibat dalam film rilisan tahun 2000 itu, Oliver Reed, meninggal dunia pada saat syuting. Aktor yang dikenal sebagai peminum itu menantang para pelaut untuk lomba paling banyak menghabiskan alkohol saat syuting di Malta. Pada akhirnya aktor itu meninggal di bar setelah minum dalam jumlah yang diperdebatkan. Sutradara Gladiator, Ridley Scott, mengatakan Reed hanya minum beberapa gelas.

Sementara, publikasi lain mengatakan Reed mengonsumsi delapan gelas dan beberapa suntikan berbagai minuman keras. Karena kepergiannya, beberapa adegan Reed sebagai Proximo harus diselesaikan dengan CGI. Hasil akhirnya cukup mengejutkan dan sangat fenomenal untuk teknologi yang tersedia pada tahun 2000 silam.

2. Furious 7

Para kru film Furious 7 sempat memutuskan untuk menghentikan produksi karena berbagai alasan, saat salah satu bintang film itu, Paul Walker, meninggal dalam kecelakaan mobil. Keputusan itu diambil untuk memberikan kesempatan bagi para pembuat film untuk bersedih dan memikirkan kembali nasib film.

Hingga saat itu, Walker telah berperan sebagai salah satu karakter utama dari waralaba film itu. Sementara Walker meninggal dunia, masih banyak adegan utama yang tersisa yang harus diisi olehnya. Hal itu membuat sutradara James Wan dan penulis Chris Morgan memilih untuk mengubah fokus arahan Brian untuk menjadi orang yang memperhatikan keluarga. Plot yang sempurna disematkan pada Brian O'Connor, sekaligus menjadi penghormatan penuh kepada Walker.

3. The Imaginarium of Doctor Parnassus

Setelah mendapatkan kabar kematian aktor Heath Ledger, sutradara Terry Gilliam mengasumsikan The Imaginarium of Doctor Parnassus masih dapat dilakukan. Meskipun sebenarnya penampilan Ledger terkait dengan banyak dana film tersebut.

Setelah produk dilanjutkan, Gilliam dapat menyelesaikan film dengan ide baru. Karakter Ledger akan mengubah penampilan lintas kenyataan, dengan bantuan aktor yang memiliki koneksi ke Ledger yakni Johnny Depp, Jude Law, dan Jude Law dan Colin Farrell.

4. Game of Death Bruce Lee

Film Game of Death Bruce Lee oleh Robert Clouse merupakan salah satu film yang unik. Versinya merupakan versi yang diubah dalam proses pembuatannya, karena Bruce Lee meninggal dunia.

Film ini menggunakan cuplikan dari versi asli Lee. Akan tetapi hal itu malah mengubah bagian lain sehingga menimbulkan plot tidak jelas atau untuk mengakomodasi fakta dia tidak ada untuk melakukan syuting ulang.

Tubuh ganda dan guntingan karton wajah Lee digunakan untuk mencoba dan menciptakan keajaiban menghidupkan kembali aktor di layar. Namun demikian, hal itu menjadi upaya yang cukup buruk meski memiliki standar efek akhir 1970-an.

5. The Hunger Games: Mockingjay Part 2

Aktor Philip Seymour Hoffman meninggal secara tragis saat satu pekan tersisa syuting di The Hunger Games: Mockingjay Part 2. Sementara sebagian besar adegannya antara bagian 1 dan 2 telah diambil gambarnya, namun masih ada beberapa adegan utama dari karakternya yang belum pernah dibuat.

Awalnya, para kru film akan berusaha mendigitalkan Hoffman. Namun, mereka yang ada di produksi kemudian berubah pikiran. Adegan percakapan terakhir Plutarch dengan Katniss pada akhirnya diwujudkan oleh pembacaan surat dari Plutarch oleh Haymitch.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement