Selasa 21 Jul 2020 18:33 WIB

Posisi Setien di Barcelona untuk Sementara Masih Aman

Posisi Setien di kursi pelatih dinilai masih aman hingga laga di Liga Champions.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Barcelona, Quequi Setien.
Foto: AP Photo/Miguel Morenatti
Pelatih Barcelona, Quequi Setien.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Kiprah Quique Setien sebagai pelatih Barcelona langsung berada dalam ancaman usai Barcelona secara mengejutkan dibekap Osasuna, 1-2, pada jornada ke-37 La Liga Spanyol, dua pekan lalu. Posisi Setien di kursi pelatih Barcelona makin terancam setelah bintang Barcelona, Lionel Messi, mengakui adanya penurunan performa tim asal Katalan tersebut.

Jajaran petinggi dan direksi Barcelona pun dikabarkan sempat melakukan pertemuan untuk membahas kemungkinan pemecatan mantan pelatih Real Betis tersebut. Bahkan, pembicaraan itu telah mengerucut dalam penentuan nama-nama pelatih yang diperkirakan bisa menggantikan Setien di sisa kompetisi musim ini.

Kekalahan atas Osasuna mungkin menjadi salah satu pertimbangan Barcelona memecat Setien, tapi kegagalan mempertahankan titel La Liga pada musim ini menjadi pemicu utama keinginan manajemen Barcelona untuk menyudahi kerja samanya dengan pelatih yang menggantikan Ernesto Valverde pada Januari lalu.

Barcelona harus rela melihat rival abadi, Real Madrid, memastikan titel La Liga musim ini dengan keunggulan lima poin di puncak klasemen akhir La Liga. Namun, jajaran petinggi Barcelona masih menunggu hasil di laga kontra Alaves pada jornada pamungkas La Liga sebelum mengambil sikap resmi terkait kelanjutan kiprah Setien.

Beruntung, di laga kontra Alaves, Barcelona bisa bangkit dan menorehkan kemenangan besar. Lima gol mampu dicetak para penggawa Barcelona, termasuk dengan torehan dua gol Messi, di laga tersebut.

Pasca-laga yang digelar di kandang Alaves itu, Messi mulai optimistis terkait peningkatan performa Barcelona. Menurut pemain berjuluk La Pulga itu, kemenangan atas Alaves itu dapat menjadi momentum kebangkitan Barcelona.

Berbagai kondisi ini akhirnya membuat posisi Setien di kursi pelatih Barcelona dinilai masih cukup aman, setidaknya hingga Barcelona melakoni leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Agustus mendatang. ''Saat ini, situasi di Camp Nou jauh lebih tenang. Kondisi ini mengarah pada dipertahankannya Setien di posisi kursi kursi pelatih, setidaknya hingga Barcelona menyelesaikan leg kedua di kancah Liga Champions,'' tulis laporan Marca, Selasa (21/7).

Rencananya, Barcelona akan menghadapi Napoli di Stadion Camp Nou pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, 8 Agustus mendatang. Pada leg pertama, Barcelona mesti rela ditahan imbang I Partenopei, 1-1.

Bisa dibilang, laga kontra Napoli ini akan menjadi ujian selanjutnya pelatih berusia 61 tahun itu untuk bisa mempertahankan kursi pelatih Barcelona. Pasalnya, meski saat ini posisi Setien di Barcelona masih relatif aman, tapi tidak ada jaminan apakah Setien tetap dipercaya menukangi Barcelona pada musim depan.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
3 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Girona Girona 14 6 3 5 20 2 21
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement