Sabtu 25 Jul 2020 17:00 WIB

17 Pegawai LAN Negatif Covid-19

17 pegawai LAN, termasuk kepala LAN, melakukan uji swab di RSPAD Gatot Soebroto.

Rep: Ronggo Astungkoro/ Red: Ratna Puspita
Kepala Biro Hukum dan Humas LAN Tri Atmojo Sejati
Foto: dokumentasi Humas LAN
Kepala Biro Hukum dan Humas LAN Tri Atmojo Sejati

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak 17 pegawai Lembaga Administrasi Negara (LAN) yang disebut positif Covid-19 telah melakukan uji swab di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta. Dari uji swab tersebut, mereka negatif Covid-19.

"Awalnya, berdasarkan tes swab terhadap pegawai LAN yang dilakukan pada Selasa (21/7), 17 Pegawai LAN diinfokan positif Covid-19," kata Kepala Biro Hukum dan Humas LAN, Tri Atmojo Sejati, melalui keterangannya, Sabtu (25/7).

Baca Juga

Untuk memastikan hasil tersebut, LAN melakukan tes swab di RSPAD Gatot Soebroto, sebagai salah satu RS rujukan nasional. Tri mengatakan, hasilnya secara resmi tertulis dan telah pihaknya terima hari ini. Hasilnya ialah mereka dinyatakan negatif Covid-19, termasuk Kepala LAN Adi Suryanto.

Selain itu, kata dia, LAN juga melakukan pengecekan sampel darah lengkap melalui laboratorium dan semuanya menunjukan hasil secara umum baik. Pemeriksaan juga dilengkapi dengan pemeriksaan imuno serologi anti SARS -CoV-2 metode ECLIA, dengan hasil 17 orang Pegawai LAN non-reaktif.