Jumat 31 Jul 2020 16:20 WIB

Bupati Salurkan Qurban Sapi Presiden ke Desa Miskin

Sapi qurban bantuan Presiden disalurkan ke Desa Sirau yang termasuk desa miskin

Rep: Eko Widiyatno/ Red: Esthi Maharani
Warga menata daging kurban di atas alas daun pisang dan daun jati
Foto: IRFAN ANSHORI/ANTARA
Warga menata daging kurban di atas alas daun pisang dan daun jati

REPUBLIKA.CO.ID, PURBALINGGA -- Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi menyalurkan sapi qurban bantuan Presiden Joko Widodo ke Desa Sirau Kecamatan Karangmoncol.

''Kami menyalurkan sapi qurban bantuan Presiden ke Desa Sirau karena desa ini termasuk desa miskin,'' jelasnya, usai melaksanakan shalat Id di desa tersebut, Jumat (31/7).

Bantuan sapi qurban yang diberikan merupakan sapi jenis Simental Cross seberat kurang lebih 1 ton. ''Semoga bantuan ini bisa membawa manfaat bagi masyarakat Desa Sirau dan membawa berkah barokah bagi semuanya,'' jelasnya.

Bupati dalam kesempatan itu juga menyampaikan selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1441H kepada seluruh masyarakat Purbalingga. Dia berharap, peringatan Idul Adha ini bisa makin meningkatkan keimanan dan  ketaqwaan kepada Allah SWT.

Dia menyatakan, pada perayaan Hadi Raya Idul Adha ini,  Pemkab Purbalingga juga menyalurkan bantuan akses pangan hewan qurban sebanyak 20 ekor sapi. Ke-20 sapi ini didistribusikan ke 18 kecamatan pada Jumat (31/7) dan Sabtu (1/8).

Kepala Biro Kesra Provinsi Jawa Tengah Imam Maskur dalam kesempatan itu menyatakan, sapi bantuan presiden memang diprioritaskan untuk desa yang sangat membutuhkan. 

''Di Jateng ada 14 kabupaten yang termasuk miskin, salah satunya Purbalingga. Setelah  ditunjuk kabupatennya, Pemkab Purbalingga menentukan Desa Sirau yang mendapat bantuan sapi qurban," jelasnya.

Pelaksanaan Sholat Idul Adha 1441 H di Desa Sirau ini, diimami oleh KH Nurcholis Masrur dan Khotib KH Roghib Abdurrahman dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) Purbalingga. Usai pelaksanaan Sholat Idul Adha, juga diserahkan bantuan sembako sebanyak 200 paket, santunan bencana alam tanah bergerak bagi empat keluarga, serta bantuan material untuk pemugaran Masjid Nurul Hidayah, Baitul Muslim dan Al-Mutaqin di Desa Sirau.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement