Jumat 31 Jul 2020 21:12 WIB

Laba Bersih Samsung Meningkat di Kuartal II

Kenaikan laba Samsung secara signifikan disumbang oleh laba operasional.

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Fuji Pratiwi
Samsung Electronics mencatatkan pertumbuhan yang cemerlang pada kuartal II 2020.
Foto: EPA
Samsung Electronics mencatatkan pertumbuhan yang cemerlang pada kuartal II 2020.

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Samsung Electronics mencatatkan pertumbuhan yang cemerlang pada kuartal II 2020. Laba bersih raksasa teknologi asal Korea Selatan ini berhasil tumbuh sebesar 7,2 persen meski dari sisi pendapatan mengalami penurunan.

Dilansir Xinhua Net, pendapatan perusahaan merosot 5,6 persen secara tahunan menjadi 44,4 miliar dolar AS di kuartal II 2020. Sedangkan laba bersih perusahsan tumbuh menjadi 4,7 miliar dolar AS. 

Baca Juga

Kenaikan laba bersih ini didukung juga oleh laba operasional yang meningkat drastis sebesar 23,5 persen menjadi 6,8 miliar dolar AS. Peningkatan laba ini menandai keuntungan tertinggi sejak kuartal IV 2018.

Sementara itu, Divisi pembuatan cip mencatat laba operasi 4,5 miliar dolar AS dengan pendapatan sebesar 15,3 miliar dolar AS. Unit penghasil ponsel mencatat laba operasi sebesar 1,6 miliar dolar AS dengan pendapatan 17,4 miliar dolar AS.  

Unit elektronik konsumen, yang memproduksi TV dan peralatan rumah tangga menyumbang laba operasi sebesar 611,6 juta dolar AS dengan pendapatan 8,5 miliar dolar AS. Kenaikan laba juga disumbang dari bisnis panel display sebesar 251,3 juta dolar AS dari 5,6 miliar dolar AS.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement