Rabu 05 Aug 2020 08:38 WIB

Data Nasabah Dicuri, KreditPlus Lakukan Investigasi

Sekitar 896 ribu data nasabah KreditPlus diperjualbelikan di situs gelap.

Red: Nidia Zuraya
Pencurian data, ilustrasi
Pencurian data, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Platform digital untuk layanan pembiayaan, KreditPlus membenarkan ada upaya pencurian data konsumen mereka beberapa waktu lalu. KreditPlus menyatakan mereka segera menginvestigasi sistem internal setelah muncul pemberitaan data nasabah mereka bocor.

Setelah investigasi internal tersebut, mereka menemukan ada pencurian data. "Hasil investigasi sementara kami menunjukan adanya tindakan pencurian data oleh pihak ketiga yang tidak berwenang terkait informasi konsumen KreditPlus," kata Direktur KreditPlus, Peter Halim, dalam keterangan resmi, Rabu (5/8).

Baca Juga

Peter mengatakan mereka saat ini sudah menggunakan jasa konsultan keamanan siber eksternal untuk investigasi lebih dalam soal dugaan data bocor. Perusahaan tersebut belum menyebutkan apakah data yang dibobol berjumlah sekitar 896.000 seperti yang muncul di pemberitaan.

"Proses investigasi oleh konsultan cyber security eksternal tersebut saat ini masih berlangsung," kata Peter.