Jumat 07 Aug 2020 14:07 WIB

Kemendag Dukung Ekspor Produk Berbasis Teknologi

Produk bernilai tambah tinggi jadi prioritas ekspor.

Rep: Iit Septyaningsih/ Red: Fuji Pratiwi
Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga (kiri) melihat Gun Simulator saat kunjungan kerja di PT Alam Virtual Semesta, Jalan Brigadir Jend Katamso, Kota Bandung, pekan ini. Dalam kunjungan kerja tersebut, Wakil Menteri Perdagangan berkesempatan meninjau sekaligus mencoba produk simulator, virtual reality dan robotik di perusahaan tersebut.
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga (kiri) melihat Gun Simulator saat kunjungan kerja di PT Alam Virtual Semesta, Jalan Brigadir Jend Katamso, Kota Bandung, pekan ini. Dalam kunjungan kerja tersebut, Wakil Menteri Perdagangan berkesempatan meninjau sekaligus mencoba produk simulator, virtual reality dan robotik di perusahaan tersebut.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga mengapresiasi produk ekspor Indonesia berbasis teknologi. Kementerian Perdagangan (Kemendag) juga akan mendukung ekspor produk berbasis teknologi Indonesia, agar semakin meningkat. 

Baca Juga

Hal itu disampaikannya saat kunjungannya ke PT Alam Virtual Semesta (AVS) di Bandung, Jawa Barat. Dalam kunjungannya, Jerry melihat dan menjajal berbagai macam simulator yang dihasilkan.