Sabtu 08 Aug 2020 05:51 WIB

Juventus Tersingkir dari Liga Champions, Buffon Pasang Badan

Kemenangan Juventus atas Lyon tak berarti karena tersingkir lewat aturan gol tandang.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Penyerang Olympique Lyon Memphis Depay merayakan golnya ke gawang Juventus. Walaupun kalah 1-2 pada leg kedua babak 16 besar, Lyon melaju ke perempat final lewat aturan gol tandang dengan agregat 2-2.
Foto: EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Penyerang Olympique Lyon Memphis Depay merayakan golnya ke gawang Juventus. Walaupun kalah 1-2 pada leg kedua babak 16 besar, Lyon melaju ke perempat final lewat aturan gol tandang dengan agregat 2-2.

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Penjaga gawang gaek milik Juventus Gianluigi Buffon tak bermain saat timnya mengalahkan Olympique Lyon 2-1 pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Sabtu (8/8) dini hari WIB. Kemenangan Juventus tak berarti karena tetap tersingkir lewat aturan gol tandang. Sebab, Bianconeri takluk 0-1 pada leg pertama di kandang Lyon.

Walaupun tak bermain, Buffon hadir pada sesi konferensi pers. Ia mengaku mewakili rekan-rekannya yang tak bisa memberikan komentar pas di tengah kekecewaan. 

Baca Juga

"Saya pikir saya memiliki pengalaman untuk memahami bahwa pada saat ini beberapa pemain merasa sangat putus asa sehingga mereka tidak memiliki pernyataan yang tepat," ucap Buffon kepada awak media, dikutip Football Italia.

Perjalanan Juventus pada ajang kompetisi Luga Champions nyatanya tak semulus ketika mereka bermain di kompetisi domestik Italia, Serier A. Sebab, pil pahit kembali harus ditelan oleh tim asal Piedmonte, Turin, utara Italia itu.