Senin 10 Aug 2020 16:14 WIB

Jokowi akan Beri Bintang Jasa ke Fadli Zon dan Fahri Hamzah

Jokowi memberikan bintang tanda jasa kepada beberapa tokoh dalam berbagai bidang.

Rep: Nawir Arsyad Akbar / Red: Ratna Puspita
Mantan wakil ketua DPR Fadli Zon (kanan) dan Fahri Hamzah (kiri).
Foto: Antara/Saiful Bahri
Mantan wakil ketua DPR Fadli Zon (kanan) dan Fahri Hamzah (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo rencananya akan memberi jasa pada sejumlah tokoh dalam rangka HUT ke-75 Kemerdekaan RI. Dua di antaranya adalah mantan wakil ketua DPR Fadli Zon dan Fahri Hamzah.

"Dalam rangka HUT Proklamasi RI ke 75, 2020, Presiden RI akan memberikan bintang tanda jasa kepada beberapa tokoh dalam berbagai bidang," cuit Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD di akun Twitternya, Senin (10/8).

Baca Juga

Fahri dan Fadli akan menerima Bintang Mahaputra Nararya. "Fahri Hamzah @Fahrihamzah dan Fadli Zon @fadlizon akan mendapat Bintang Mahaputra Nararya. Teruslah berjuang utk kebaikan rakyat, bangsa, dan negara," kata Mahfud dalam cuitannya.

Fahri dan Fadli diketahui merupakan dua politikus yang vokal mengkritik pemerintahan Presiden Joko Widodo. Fadli merupakan wakil ketua umum Partai Gerindra yang kini menjabat sebagai Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR.

Sedangkan, Fahri Hamzah juga merupakan mantan Wakil Ketua DPR. Kini ia adalah Wakil Ketua Umum Partai Gelora, yang didirikannya bersama mantan presiden PKS, Anis Matta. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement