Selasa 11 Aug 2020 16:06 WIB

Kejar Tagliafico, Chelsea Bakal Bersaing dengan Barcelona

Tagliafico dinilai bisa menjadi kompetitor sepadan Jordi Alba.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Nicolas Tagliafico
Foto: ESPNFC
Nicolas Tagliafico

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Chelsea FC terus mencari cara untuk memperkuat amunisi jelang bergulirnya musim 2020/2021. Setelah mendapatkan beberapa nama di area penyerangan, the Blues juga mengincar bek sayap kiri anyar.

Sejumlah sosok masuk radar London Biru. Pertama ada penggawa Leicester City, Ben Chilwell. Selanjutnya klub yang kini dilatih oleh Frank Lampard itu juga dikaitkan dengan jugador Real Madrid, Sergio Reguilon.

Musim lalu, fullback 23 tahun itu tampil apik saat menjalani masa peminjaman di Sevilla. Belakangan, sebuah rumor lama kembali berembus.

Isu mengenai ketertarikan Chelsea pada bintang Ajax Amsterdam Nicolas Tagliafico. Sayangnya, ada tim lain yang juga menginginkan tanda tangan bek kiri berkebangsaan Argentina itu.

"Sky Sport mengklaim, akhir-akhir ini, Barcelona memantau Tagliafico," demikian laporan yang dikutip dari Sportsmole, Selasa (11/8).

Jelas Barca kurang puas dengan kinerja Junior Firpo. Tagliafico dinilai bisa menjadi kompetitor sepadan Jordi Alba.

Kembali ke Chelsea. Sebenarnya tim tersebut sudah memiliki dua fullback kiri, yakni Marcos Alonso dan Emerson Palmieri. Belakangan masa depan Alonso dan Emerson di Stamford Bridge, mengalami ketidapastian.

Seperti sudah disinggung di atas, the Blues sudah mendatangkan beberapa nama beken di lini serang. Pertama Ada Hakim Ziyech. Eks Ajax itu bisa bermain sebagai winger atau gelandang serang. Kemudian Timo Werner. Mantan juru gedor RB Leipzig dinilai bisa menempati segala posisi di area terdepan.

Terlihat Chelsea sangat serius membangun kekuatan baru. Pasalnya musim depan, tim tersebut juga ditargetkan menjuarai Liga Primer Inggris dan kompetitif di Eropa.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement