REPUBLIKA.CO.ID, WOLVERHAMPTON -- Pelatih Wolverhampton Wanderers, Nuno Espirito Santo, punya wejangan khusus bagi manjemen klub. Usai tersingkir dari fase gugur Liga Europa 2019/2020, ia meminta klub menandatangani pemain baru pada bursa transfer musim panas ini.
"Sekarang tugas saya untuk melihatnya. Saatnya untuk mereflesikan dan menganalisis," kata Nuno Espirito Santo dilansir Sportskeeda, Rabu (12/3).
Wakil asal Inggris dipaksa menyerah 0-1 dari Sevilla pada pertandingan perempat final Liga Europa yang berlangsung di Stadion MSV-Arena, Duisburg, Jerman, Rabu dini hari WIB tadi.
Gol tunggal Los Rojiblancos hadir melalui penyerang sayap Lucas Ocampos dua menit jelang waktu normal habis. Kegagalan di ajang Eropa itu sekaligus menyudahi sensasi menyenangkan Wolves pada kampanye 2019/2020. Pasalnya, di kompetisi domestik Liga Primer Inggris, Wolves bisa finis di peringkat tujuh untuk dua kali secara beruntun.
"Kami membuat kesalahan yang tidak dapat kami ulangi. Kami membutuhkan pemain yang dapat membuat kami lebih kuat. Tidak diragukan lagi," sambung entrenador asal Portugal.
Pernyataan Nuno Espirito memang sudah sering diucapkan mengingat dalam perjalanan musim ini Wolves hanya memiliki 20 pemain, jumlah paling sedikit di antara tim-tim Inggris lainnya.
Wolves juga merupakan tim asal Negeri Ratu Elizabeth yang memainkan pertandingan paling banyak musim ini dengan catatan 47 partai di semua kompetisi. "Ini bukan tentang permaintaan yang mendesak. Tetapi ini tentang membuat keputusan yang baik dan jelas dapat membantu kami."