Senin 17 Aug 2020 10:57 WIB

Pendaki Gunung Lawu Gelar Upacara HUT RI

Untuk upacara di puncak sementara ditiadakan.

Rep: jatimnow.com/ Red: jatimnow.com
.
.

jatimnow.com - Para pendaki Gunung Lawu diberi tempat untuk menggelar upacara HUT ke-75 Republik Indonesia (RI) di Pintu Masuk Pos Cemoro Sewu. Namun jumlah peserta dibatasi.

Humas KPH Lawu DS Eko Santosa mengatakan, tercatat ada sekitar 1.000 pendaki yang melakukan pendakian ke Puncak Gunung Lawu. Mereka masuk dari Cemoro Sewu, Magetan, Jawa Timur.

"Pukul 15.00 Wib (kemarin), semua pendaki sudah kita berangkatkan. Karena pos pendakian ditutup lebih awal, yaitu pukul 16.00 Wib, sesuai imbauan Pak Bupati Magetan," ujar Eko, Senin (17/8).

Seperti biasanya, jelang 17 Agustus setiap tahunnya, para pendaki melakukan pendakian ke puncak gunung yang dipilihnya untuk menggelar upacara. Begitu pula dengan para pendaki yang menuju Puncak Gunung Lawu.

Namun untuk tahun ini, para pendaki di Gunung Lawu diimbau tidak menggelar upacara di puncak untuk meminimalisir penyebaran Covid-19.

"Untuk upacara di puncak sementara ditiadakan. Karena pendaki sangat ramai dan masih dalam imbauan pemerintah di masa pandemi, di puncak tidak ada giat upacara," jelasnya.

Nah sebagai gantinya, upacara HUT ke-75 RI digelar di pintu masuk Pos Cemoro Sewu.

"Jumlah peserta upacara memperingati HUT RI ke-75 di Pos Cemoro Sewu dibatasi. Semua yang ikut diwajibkan mengenakan masker," tegasnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan jatimnow.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab jatimnow.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement