Senin 17 Aug 2020 12:48 WIB

Catatan Istimewa Lewis Hamilton

Ada catatan istimewa yang diraih pembalap Mercedes, Lewis Hamilton

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Agung Sasongko
 Lewis Hamilton
Foto: AP/Bryn Lennon/Pool Getty
Lewis Hamilton

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ada catatan istimewa yang diraih pembalap Mercedes, Lewis Hamilton saat menjadi juara GP Spanyol, Ahad (16/8) malam WIB dalam sejarah Formula Satu (F1). Keluar sebagai juara, Hamilton sudah mencatatkan 156 kali naik podium sekaligus memecahkan rekor milik legenda F1, Michael Schumacher yang meraih 155 podium dalam karirnya.

Tak hanya itu, Hamilton juga sudah meraih kemenangan 88 kali sepanjang karirnya di F1 dan berpotensi terus bertambah. Kemenangan di Spanyol juga yang kelima kalinya setelah sebelumnya ia raih pada 2014, 2017, 2018 dan 2019.

Baca Juga

Pembalap Inggris tersebut finis di urutan pertama dengan selisih 24 detik di depan pembalap Red Bull, Max Verstappen. Sedangkan Verstappen unggul 20 detik atas Valtteri Bottas di urutan ketiga. Kini, Hamilton unggul 37 poin atas pesaing terdekatnya Verstappen di klasemen.

“Wow, saya berada di zona lain. Saya bahkan tidak tahu itu lap tercepat. Terima kasih semuanya,” kata Hamilton, dilansir dari gulftoday, Senin (17/8).