REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden China, Xi Jinping, mengirimi surat kepada Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, dalam memperingati ulang tahun kemerdekaan ke-75 Repubik Indonesia, Senin (17/8). Dia menyinggung tentang kondisi hubungan kedua negara yang berjalan baik.
Dalam pernyataan resmi yang dikirim oleh Kedutaan Besar China untuk Indonesia pada Senin (17/8), Xi menyatakan, menaruh perhatian besar terhadap hubungan kedua negara. Dia bersedia bersama-sama untuk menciptakan situasi baru para era baru.
"Dimana kedua negara berkembang bersama-sama untuk mencapai kemenangan bersama, serta terus memajukan Kemitraan Strategis Komprehensif antara dua negara," ujar Xi.
Xi pun menyinggung tentang sikap China dan Indonesia dalam menanggulangi wabah virus corona. Kedua negara telah memberikan kontribusi positif kepada situasi umum dalam penanggulangan wabah bersama secara global. Dia juga mendorong pemulihan produksi dan pembangunan bersama dalam program yang didorong China, The Belt and Road Initiative.
Selain itu, Duta Besar China untuk Indonesia, H.E. Xiao Qian, menyatakan, Indonesia memiliki sejarah yang panjang dan peradaban yang cerah. Hal itu juga sejalan dengan persahabatan antara kedua negara yang sudah terjalin lama.
"Tahun ini menandai peringatan 70 tahun terjalinnya hubungan diplomatik China dan Indonesia," ujar Xiao.
Xiao menyatakan, titik sejarah baru ini membuat China bersedia bekerja sama dengan Indonesia untuk terus mendorong hubungan kemitraan strategis komprehensif China-Indonesia ke tingkat lebih tinggi. Juga menciptakan lebih banyak kesejahteraan bagi rakyat kedua negara.