Rabu 19 Aug 2020 02:10 WIB

Kejari: Jaksa Fedrik Adhar Ada Sakit Gula dan Darah Tinggi

Kejaksaan belum menerima laporan resmi soal isu Fedrik meninggal karena Covid.

Kantor Kejaksaan Negeri Jakarta Utara ditutup sementara, Selasa (18/8).
Foto: Muhammad Ubaidillah
Kantor Kejaksaan Negeri Jakarta Utara ditutup sementara, Selasa (18/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Utara I Made Sudarmawan menyatakan pihaknya belum mendapatkan pemberitahuan bahwa jaksa Fedrik Adhar meninggal karena positif Covid-19. Meski dia mengakui, penanganan jenazah almarhum dilakukan dengan standar Covid-19.

"Secara resmi, informasi tentang riwayat kenapa almarhum meninggal saya belum terima," kata Sudarmawan di Jakarta, Selasa (18/8).

Baca Juga

Fedrik Adhar merupakan jaksa penuntut umum kasus penyiraman air keras Novel Baswedan. Fedrik meninggal pada Senin (17/8) di RS Pondok Indah Bintaro.

Sudarmawan mengakui Fedrik memiliki penyakit gula dan darah tinggi. Almarhum sering melakukan konsultasi dengan dokter klinik. "Almarhum mengeluh sakit sehingga kita sarankan cek kesehatan," ujar Sudarmawan.

Sebelum meninggal dunia,Fedrik telah melaksanakan pekerjaan dari rumah karena kondisi kesehatannya yang menurun.

Kejaksaan Negeri Jakarta Utara melalui akun media sosial mereka menyampaikan pemberitahuan kepada masyarakat bahwa pelayanan ditutup sementara pada 18-19 Agustus 2020. Aktivitas pelayanan dibuka kembali pada 24 Agustus 2020.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement