Ahad 23 Aug 2020 08:46 WIB

Tantangan Southgate Rancang Skuat Terbaik Inggris

Southgate masih memantau para pemainnya.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pelatih timnas Inggris Gareth Southgate.
Foto: EPA-EFE/MARTIN DIVISEK
Pelatih timnas Inggris Gareth Southgate.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih tim nasional Inggris, Gareth Southgate berencana menurunkan skuat terkuat pada partai pembuka Liga Antar Bangsa-Bangsa Eropa, bulan depan. Inggris yang tergabung di League A Group 2, bakal bertandang ke markas Islandia, di Stadion Laugardalsvollur, Reykjavik, Sabtu (5/9). 

Southgate enggan memberikan tambahan waktu istirahat untuk para pemain Manchester United dan Manchester City. Dua klub tersebut, mengakhiri musim lebih lambat, lantaran masih tampil di ajang benua biru. 

Sang arsitek terus memantau perkembangan situasi bek timnya, Harry Maguire. Kapten United itu sedang menjalani proses hukum di Yunani, lantaran diduga menyerang petugas kepolisian setempat. 

Maguire berlibur di negeri para dewa tersebut. Jika terbukti bersalah, eks Leicester City, berpotensi dicoret dari skuat Inggris kontra Islandia. 

Southgate memiliki standar tinggi untuk para pemainnya, dalam berperilaku di luar lapangan. Pada November tahun lalu, Raheem Sterling pernah mengalami situasi demikian. Ia dicoret dari line up the Theree Lions untuk duel kualifikasi Piala Dunia melawan Montenegro. 

"Itu menyusul pertengkaran Sterling dengan Joe Gomez," demikian laporan yang dikutip dari Sky Sports, Ahad (23/8). 

Dengan atau tanpa Maguire, Southgate tetap berupaya memasukkan para jugador berkelas. Justru menjadi sesuatu yang mengejutkan, jika ia mengistirahatkan anak asuhnya yang tergabung di MU dan City. 

Konteksnya, pemain Inggris yang membela dua klub tersebut. Seperti sudah disinggung di atas, tak ada dispensasi berlebih, alias waktu libur diperpanjang.' Sebab negara lain juga mengambil kebijakan serupa. 

Spanyol tetap menyertakan David de Gea, Eric Garcia, Rodrigo Hernandez, dan Ferran Torres. Kroasia bahkan memasukkan Ivan Perisic yang akan tampil di final Liga Champions bersama Bayern Muenchen. 

"Sebuah keputusan keliru, jika pemain-pemain seperti Marcus Rashford, Sterling, akan bersantai di rumah, atau liburan, jika Inggris memberi mereka waktu istirahat yang lebih, untuk memulihkan diri," tambah laporan dari Sky Sports

Meski demikian, masih ada beberapa nama yang diragukan tampil karena persoalan cedera. Mereka adalah Ben Chilwell, Luke Shaw, Alex Oxlade-Chamberlain, James Maddison, juga Jordan Henderson. 

Keputusan terakhir akan dibuat, berdasarkan penampilan di sesi latihan. Masih ada waktu dua pekan, bagi Southgate untuk menentukan komposisi terbaik.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement