REPUBLIKA.CO.ID,DEPOK--Sebanyak 54 peserta MTQ Tingkat Provinsi Jawa Barat (Jabar) dari kafilah Kota Depok mengikuti pembinaan tingkat kota. Kegiatan yang diinisiasi Bagian Kesejahteraan Sosial (Kesos) pada Sekretariat Daerah (Setda) Kota Depok. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mematangkan persiapan diri menghadapi perhelatan MTQ Tingkat Provinsi Jabar.
"Di masa pandemi, penyelenggaraan MTQ Jabar tetap diadakan. Seluruh kota/kabupaten mengirimkan perwakilannya, termasuk Kota Depok akan mengikuti di semua cabang yang dilombakan," ujar Kepala Bagian (Kabag) Kesos pada Setda Depok, Eka Firdaus di Gedung Sasono Mulyo, Kecamatan Cilodong, Kota Depok, Senin (24/8).
Dia menambahkan, peserta yang ikut MTQ Jabar tahun ini adalah mereka yang menjadi juara di seluruh cabang MTQ Tingkat Kota Depok tahun 2019. Adapun MTQ Jabar dilaksanakan di Kabupaten Subang pada 03-11 September 2020.
"Baik di tingkat kecamatan atau kota, pembinaan melibatkan unsur Lembaga Pembinaan Tilawatil Quran (LPTQ) Kota Depok dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok," terang Eka.
Lanjut Eka, pendampingan untuk peserta cabang tilawah dan qiraah dari berbagai kategori umur dan jenis kelamin. "Acara ini kita selenggarakan sampai Rabu 26 Agustus. Agar tidak berkerumun, di tiga hari tersebut kita bagi per cabang yang dilombakan," katanya.