Rabu 26 Aug 2020 09:28 WIB

Dua Perempuan Diyakini Sebagai Pelaku Bom di Filipina

Panglima militer Filipina mengatakan pelaku bom bunuh diri di Sulu adalah perempuan

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Christiyaningsih
Panglima militer Filipina mengatakan pelaku bom bunuh diri di Sulu adalah perempuan. Ilustrasi.
Foto: EPA/Hedayatullah Amin
Panglima militer Filipina mengatakan pelaku bom bunuh diri di Sulu adalah perempuan. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, MANILA -- Panglima militer Filipina, Cirilito Sobejana, mengatakan dua pelaku bom bunuh diri di Provinsi Sulu adalah perempuan. Sobejana menerangkan kedua pelaku bertanggung jawab atas dua ledakan yang menewaskan 16 orang dan melukai 78 lainnya.

Kedua perempuan itu dikonfirmasi adalah istri dari pelaku bom bunuh diri dari Filipina, Norman Lasuca dan Talha Jumsah alias Abu Talha, seorang ahli bom yang bertugas sebagai penghubung antara ISIS dan Grup Abu Sayyaf. Lasuca dan seorang komplotannya berada di balik serangan terhadap kamp sementara unit kontraterorisme militer di kota Indanan, provinsi Sulu pada 28 Juni tahun lalu. Sedangkan Jumsah tewas dalam operasi militer di provinsi yang sama pada November.

Baca Juga

Sobejana mengatakan dua perempuan tersebut berstatus sebagai buron. Keduanya sedang dalam pengejaran oleh empat perwira intelijen militer yang dibunuh oleh anggota polisi Jolo pada 29 Juni. Akibatnya, tersangka lolos dari pengawasan.

"Kesempatan itu telah disia-siakan dan menghasilkan ini (insiden pemboman di Sulu). Banyak warga sipil dan rekan kami yang tewas," ujar Sobejana dilansir Arab News, Rabu (26/8).

Sobejana mendesak diberlakukannya darurat militer di Provinsi Sulu setelah serangan dua bom pada Senin (24/8), untuk mengendalikan situasi agar kembali normal. Namun dia tidak menjelaskan berapa lama status darurat militer diberlakukan di wilayah tersebut.

“Situasi mengharuskannya untuk lebih mengontrol populasi, untuk mengembalikan keadaan normal di daerah tersebut. Jika tidak, itu akan menjadi hal yang berulang, mengorbankan penduduk setempat. Tujuannya agar semuanya terkontrol, terutama pergerakan kelompok teror," ujar Sobejana.

Panglima militer Mindanao Barat, Corleto Vinluan, mengatakan ledakan pertama yang terjadi di dekat sebuah truk militer yang diparkir di luar toko kelontong dan toko komputer telah menewaskan empat tentara, empat warga sipil, dan seorang polisi. Para tentara tersebut dilaporkan sedang melakukan operasi keamanan di daerah itu saat terjadi ledakan.

Satu jam kemudian, ketika pihak berwenang masih menyelidiki serangan bom di tempat kejadian, terjadi ledakan lain sekitar 100 meter dari lokasi pertama. Ledakan kedua menimbulkan lebih banyak korban, termasuk seorang perempuan yang melakukan bom bunuh diri.

Berdasarkan laporan terakhir, 16 orang tewas dalam ledakan tersebut termasuk tujuh tentara tentara, satu polisi, enam warga sipil, dan dua tersangka pelaku bom bunuh diri. Sebanyak 78 orang diyakini terluka termasuk 24 tentara, enam polisi, dan 48 warga sipil. Komandan Satgas Gabungan Sulu, William Gonzales, mengatakan beberapa korban adalah anak-anak.

 

 

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement