REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Legenda timnas Portugal, Luis Figo mengaku senang setelah mengetahui Iker Casillas akan kembali ke klub lamanya, Real Madrid, pada musim panas tahun ini.
Setelah mengumumkan pengunduran dirinya bersama klub asal Portugal, FC Porto. Casillas diyakini bakal pupang kampung ke Spanyol, sekaligus bergabung dengan jajaran direksi Madrid bersama wakil presiden, Jose Angel Sanchez.
"Ini adalah rumahnya, tempat aslinya. Ini adalah keputusan bersama kedua belah pihak. Mereka berbicara, mereka mengundangnya dan dia menerimanya. Dia bahagia dan saya bahagia untuknya karena dia kembali ke rumah. Sangat bahagia untuk dia," kata Figo dilansir Tribal Football, Jumat (28/8).
Casillas telah membela Madrid dalam 725 laga di berbagai ajang kompetitif. Bahkan, selama berkostum Los Merengues portiere berusia 39 tahun sudah meraih segala gelar.
Lebih lanjut, Figo diminta membahas langkah Los Blancos menuju persaingan kompetisi musim depan. Ia percaya Los Blancos bakal meraih sukses di bawah pelatih sekaliber Zinedine Zidane.
"Saya mengenalnya, Zidane akan melakukan apapun sesuai keinginannya."