REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Program berbagi kebaikan Laznas BMH terus mendapat sambutan dan dukungan positif dari berbagai pihak. tidak terkecuali Vanilla Hijab, yang terus memberikan dukungan dalam beragam program kebaikan yang diinisiasi oleh Laznas BMH, kali ini kepedulian kepada anak-anak yatim dan dhuafa.
"Alhamdulillah, Rabu (2/9), BMH bersama Vanilla Hijab melakukan program tebar paket pendidikan untuk anak yatim dan dhuafa di bilangan Cilincing, Jakarta Utara," terang Koordinator Program dari BMH, Fajar Fahmi dalam rilis yang diterima Republika.co.id.
Para penerima manfaat adalah anak-anak yatim dan dhuafa yang selama ini rajin belajar Alquran di Majelis Quran Hidayatullah (MQH) Kampung Nelayan Cilincing di RT 12 RW 04.
Dalam kesempatan itu sebanyak 77 anak yatim dan dhuafa terlihat bahagia dengan senyum sumringah.
"Terima kasih kepada BMH dan Vanilla Hijab. Paket pendidikan ini membantu kami semangat lagi dalam belajar," ucap Syauqi, salah seorang santri di MQH Cilincing.
Sementara itu, Pembina Majelis Quran Hidayatullah di Kampung Nelayan tersebut, Ustadz Suhardi Sukiman menegaskan bahwa apa yang diberikan oleh BMH bersama Vanilla Hijab sangatlah berarti bagi masa depan mereka.
"Sejatinya pada setiap kepedulian ada energi tersimpan yang akan terus dikenang anak-anak, sehingga ada semangat besar untuk berhasil dalam belajar. Jadi, kami sampaikan terima kasih dan doa terbaik bagi BMH dan Vanilla Hijab. Semoga Allah karuniakan keberkahan dalam kehidupan mereka semuanya. Karena, peduli itu bukti iman dan ketika direalisasikan, ini akan menjadi energi yang terus bergulir," urainya.