Jumat 04 Sep 2020 21:30 WIB

In Picture: Lintas Ekbis: IHSG Terkoreksi Imbas Pelemahan Bursa Global

.

Red: Yogi Ardhi

Karyawan mengamati layar pergerakan perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (4/9/2020). Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG ditutup di zona merah pada akhir perdagangan pekan ini yaitu pada level 5.239,85 atau turun 40,96 poin (0,78 persen) dibanding penutupan sebelumnya pada level 5.280,81. (FOTO : ANTARA/Puspa Perwitasari)

Sekretaris Pengurus YDBA Ida R. M. Sigalingging (dari kiri, Presiden Direktur PT Bintang Toedjoe Simon Jonatan, Ketua Pengurus YDBA Sigit P. Kumala dan Head of BINA PT Bintang Toedjoe Sari Pramadiyanti berbincang usai Penandatanganan MoU Kerjasama YDBA dan PT Bintang Toedjoe di Lebak, Banten (01/09). Melalui kerjasama ini, PT Bintang Toedjoe dan YDBA bekerjasama dalam Pembinaan dan Pemasaran Produk Petani Jahe Merah Binaan YDBA. (FOTO : Dok YDBA)

Direktur Utama BNI Syariah Abdullah Firman Wibowo menyapa dan melayani nasabah di Kantor BNI Syariah Cabang BSD, Tangsel, Banten Jumat (4/9). BNI Syariah berharap peringatan Hari Pelanggan Nasional ini bisa menjadi momentum mengimplementasikan Hasanah Ultimate Service kepada pelanggan dan memberikan nilai tambah bagi bisnis bank syariah.Prayogi/Republika. (FOTO : Prayogi/Republika)

Petugas keamanan berjaga di sekitar unit mobil baru di salah satu kawasan industri otomotif di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jum (FOTO : ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah)

Sejumlah pekerja menyelesaikan proyek konstruksi jalan Tol Cimanggis-Cibitung seksi II di kawasan MM 2100, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat (4/9/2020). Progres pembangunan jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) II Cimanggis-Cibitung seksi I A sepanjang 3,5 km telah mencapai 98 persen dan seksi II sepanjang 22,8 km telah mencapai 72 persen dan ditargetkan rampung pada tahun 2021. (FOTO : ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di zona merah pada perdagangan Jumat (4/9). Indeks saham melemah di atas satu persen atau turun 59 poin ke level 5.220,84. Pelemahan IHSG hari ini sejalan dengan mayoritas bursa global yang terkoreksi tajam. 

Pasar saham AS terkoreksi dalam pada perdagangan semalam dengan penurunan tajam di industri teknologi. Indeks Nasdaq memimpin pelemahan dengan turun sebesar 4,96 persen. Kemudian diikuti S&P 500 turun 3,51 persen dan Dow Jones turun 2,78 persen. 

sumber : Republika, Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement