Ahad 06 Sep 2020 16:43 WIB

Kiper Senior Ferdiansyah Perkuat PS Hizbul Wathan

Ferdiansyah adalah kiper berpengalaman yang namanya sudah malang-melintang.

Serah terima akuisisi Semeru FC untuk PS Hizbul Wathan dalam kompetisi Liga 2.
Foto: pwmu.co
Serah terima akuisisi Semeru FC untuk PS Hizbul Wathan dalam kompetisi Liga 2.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PS Hizbul Wathan (PSHW) diperkuat kiper senior, Ferdiansyah, yang merupakan pemain eks Liga 1 untuk mengarungi Liga 2 musim 2020. "Dia sudah tanda tangan kontrak dengan tim, bahkan sudah ikut latihan," ujar Manajer PSHW, Suli Daim, ketika dikonfirmasi di Surabaya, Ahad (6/9)

Ferdiansyah adalah kiper berpengalaman yang namanya sudah malang-melintang di dunia persepakbolaan Indonesia, juga telah memperkuat beberapa tim besar kendati diplot sebagai pelapis.

Baca Juga

Catatannya, Ferdiansyah pernah mengantarkan tiga kali Persipura juara Liga Indonesia dan sukses membawa tim menembus babak semifinal AFC Cup 2014.

Posisinya di sektor penjaga gawang menggantikan kiper Nasirin yang dikeluarkan dari tim akibat kasus penyalahgunaan narkoba dan diamankan petugas dari BNNP Jatim beberapa waktu lalu.

Ferdiansyah adalah kiper kelahiran Malang yang saat ini usianya menginjak 37 tahun dan pernah memperkuat Persipura, Persiba Balikpapan, hingga Persela Lamongan.

Menurut Suli Daim, kehadiran pemain senior akan mengangkat rekan-rekan di tim yang usianya mayoritas masih muda dan minim pengalaman.

Selain Ferdiansyah, PSHW juga telah diperkuat kapten tim Juan Revi (34) sebagai jenderal lapangan tengah, dan Taufiq Kasrun (35) di posisi stoper dan gelandang naturalisasi yang pernah bermain di Liga Kamboja, Mufilutau Opeyemi Ogunsola (30).

"Adanya pemain senior di beberapa posisi agar mengangkat mental pemain-pemain muda. Mereka yang 'ngompori' agar terus fight dan bekerja keras selama 90 menit di lapangan," ucapnya.

Sementara itu, kiper Ferdiansyah mengaku tak sabar bermain membela PSHW di pentas Liga 2 di bawah asuhan pelatih kepala Yusuf Ekodono.

"PSHW tim yang bagus, berambisi di Liga 2 dan mudah-mudahan sukses di sini. Markas tim juga tidak jauh dari tempat tinggal dan itu membuat saya semakin nyaman," katanya.

Kompetisi Liga 2 akan kembali bergulir pada 17 Oktober 2020 dan menggunakan sistem turnamen yang dibagi empat grup.

PSHW yang bermarkas di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, berada di Grup B dan bermain di Stadion Wijayakusuma Cilacap bersama tuan rumah PSCS, lalu Kalteng Putra, Persiba Balikpapan, PSKC Cimahi serta Persis Solo.

 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement