Senin 07 Sep 2020 14:31 WIB

Pemkot Jakarta Pusat Siapkan Kios UKM di Sudirman-Thamrin

Kios akan didesain lebih modern, tidak kumuh, bersih, serta bernilai estetik.

Rep: Eva Rianti/ Red: Fuji Pratiwi
Sejumlah pekerja berjalan usai bekerja dengan latar belakang gedung perkantoran di Jl Jenderal Sudirman, Jakarta (ilustrasi). Pemkot Jakarta Pusat akan membangun kios UKM di sembilan titik di Jl Sudirman-MH Thamrin.
Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Sejumlah pekerja berjalan usai bekerja dengan latar belakang gedung perkantoran di Jl Jenderal Sudirman, Jakarta (ilustrasi). Pemkot Jakarta Pusat akan membangun kios UKM di sembilan titik di Jl Sudirman-MH Thamrin.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Kota Jakarta Pusat merencanakan pembangunan kios usaha kecil menengah (UKM) di kawasan Sudirman-MH Thamrin. Kios UKM tersebut nantinya diperuntukkan untuk menfasilitasi para pejalan kaki yang melintas di trotoar maupun fasilitas umum lainnya di kawasan tersebut. 

Baca Juga

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi mengatakan, pengadaan fasilitas tersebut merupakan permintaan dari Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Anies, kata dia, menginstruksikan untuk dibuatkan kios-kios UKM di kawasan premium, termasuk di Jalan Sudirman-MH Thamrin. 

"Ini permintaan Pak Gubernur Anies untuk dibuatkan kios di titik-titik premium, seperti di Jalan MH Thamrin sampai Jalan Sudirman," kata Irwandi saat dihubungi wartawan, Senin (7/9).

Fasilitas kios UKM tersebut akan dibangun di sembilan titik di Jakarta Pusat. Kios tersebut akan jadi fasilitas pejalan kaki untuk sekadar istirahat, makan, dan minum.

Dalam proses pembangunannya, Pemkot Jakpus bekerjasama dengan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), seperti PD Pasar Jaya dan PT Jakarta Tourisindo (Jaktour). Adapun bentuk bangunannya akan semi permanen.  

Kios-kios yang bakal berlokasi di sejumlah lokasi strategis tersebut rencananya akan didesain lebih modern, tidak kumuh, bersih, serta bernilai estetik. Dengan begitu, masyarakat menjadi tertarik untuk memanfaatkan dan menikmatinya. 

Agar lokasinya makin strategis, Irwandi mengatakan, pembangunan kios-kios UKM tersebut akan dibuat di dekat transportasi umum. Hal itu dilakukan dengan harapan agar semakin mudah dijangkau oleh masyarakat, terutama pengguna transportasi umum. 

Di samping untuk menfasilitasi kebutuhan masyarakat pejalan kaki, Irwandi menambahkan, pihaknya juga berharap pembangunan kios-kios tersebut bisa sekaligus meningkatkan perekonomian kalangan menengah.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement