Kamis 10 Sep 2020 07:45 WIB

Sensasi Abadi Ronaldo

Cristiano Ronaldo terus menyuguhkan sentuhan magis dalam urusan mencetak gol.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
 Bintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo.
Foto: EPA-EFE/Janerik Henriksson/TT
Bintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sensasi pesepak bola Cristiano Ronaldo sepertinya tak akan ada habisnya. Sejak berkostum tim nasional (timnas) Portugal pada 2003 silam, Ronaldo terus menyuguhkan sentuhan magis dalam urusan mencetak gol.

Teranyar, Ronaldo menjadi pahlawan bagi timnas Portugal lewat dua golnya ke gawang tuan rumah Swedia pada lanjutan Liga A Grup 1 UEFA Nations League 2020. Hasil itu sekaligus membawa Selecao das Quinas, julukan Portugal, menang 2-0 di Stadion Friends Arena, Rabu (9/9).

Pemain yang kini berkostum Juventus tersebut sempat melewatkan partai pertama UEFA Nations League karena alasan kebugaran. Saat itu tim besutan Fernando Santos menang telak 4-1 dari Kroasia.

Akan tetapi, kehadiran Ronaldo semakin memperkuat pun mempertajam lini gedor Portugal. Buktinya, pesepak bola berusia 35 tahun itu mampu mencatatkan dua gol lewat tendangan bebas dan tendangan jarak jauh saat bentrok versus Swedia.

Berkat hasil positif tersebut, Portugal mengukuhkan posisi di puncak klasemen dengan perolehan angka enam, unggul agresivitas gol dari Prancis di kursi kedua. Namun, kabar yang paling menggelegar justru capaian gol internasional Ronaldo yang menyentuh angka 101 gol.

Purnalaga, banyak orang menyebut bahwa pencapaian Ronaldo sangatlah luar biasa. Akan tetapi, pemilik nonor punggung 7 tersebut mengaku belum cukup puas lantaran masih berambisi mengejar rekor gol yang dimiliki penyerang timnas Iran, Ali Daei, dengan catatan 109 gol.

"Kebanggaan besar atas gol bersejarah ini untuk timnas kami. Ketika mereka menyebut bahwa saya bisa mencapai 100 gol, saya katakan itu tak cukup, 101 gol untuk timnas Portugal," tulis Ronaldo pada akun resmi Twitter pribadinya, Rabu (9/9).

Ronaldo sejatinya akan berusia 36 tahun pada bulan Februari mendatang, tetapi ia sekarang hanya berjarak delapan gol untuk menyamai rekor gol internasional, Ali Daei. Apalagi, dengan agenda kompetisi elite Piala Eropa 2021, Ronaldo jelas memiliki peluang besar untuk mengasapi rekor 109 gol milik Ali Daei. Tentu, dengan syarat Ronaldo tidak mengalami masalah cedera serius yang membuatnya absen dari hajatan megah di Benua Biru.

Pelatih Portugal Fernando Santos pun memberikan pernyataan tentang rekor yang dicetak Ronaldo. Ia mengeklaim sebuah tim terbaik di dunia tidak bisa lebih baik tanpa kehadiran sosok pemain mulia layaknya Ronaldo. "Ronaldo terus memecahkan rekor. Ketika semua orang berpikir ia akan menyelesaikannya, justru akan ada lebih banyak rekor yang ia pecahkan," kata Santos.

Hal senada juga disampaikan rekan setimnya, Bruno Fernandes. Penggawa Manchester United (MU) itu mengaku Ronaldo merupakan paket lengkap dari sosok penyerang ideal. Ronaldo sangat tajam di depan gawang lawan, dan bisa menjadi solusi untuk memecahkan kebuntuan. "Kami tahu mencetak gol bakal lebih mudah saat bersama Ronaldo. Senang bisa bermain dan berada di sampingnya karena ia mampu membuat tim manapun jadi lebih kuat," kata Fernandes dikutip Sportskeeda.

Legasi sebagai pemain kelas wahid dekade ini, bukan hanya terpajang di kostum the Navigators, julukan timnas Portugal lainnya. Ronaldo juga haus gol saat bermain untuk klub. Saat ini ia telah mencetak 638 gol dengan rentetan empat tim yang diperkuat yaitu, Sporting Lisabon, MU, Real Madrid, pun Juventus.

Lima Fakta Rekor Gol Cristiano Ronaldo di Timnas Portugal:

8     -- Ronaldo hanya terpaut delapan gol atas pemegang rekor gol terbanyak timnas putra yang masih dipegang Ali Daei dari timnas Iran dengan catatan 109 gol

31    -- Ronaldo unggul 31 gol di level timnas dari rival abadi, Lionel Messi. Messi baru mencatat 70 gol bersama timnas Argentina

50    -- Ronaldo butuh 10 tahun sejak debutnya untuk mencatat 50 gol dan hanya butuh 6 tahun untuk melesatkan 51 gol selanjutnya, sebelum menyentuh angka 101 gol pada laga vs Swedia

101   -- Ronaldo sukses mencetak 101 gol dengan penampilan sebanyak 165 kali bersama timnas Portugal

2004  -- Ronaldo bergabung dengan timnas Portugal pada 2003 dan sukses mencetak gol perdana pada 2004 untuk tim berjuluk Selecao das Quinas.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement