Kamis 10 Sep 2020 16:14 WIB

Kemenag Pastikan BOS Siswa Madrasah Tepat Guna

Sasaran BOS madrasah dipastikan Kemenag tepat guna.

Rep: Rizky Suryarandika./ Red: Muhammad Hafil
Kemenag Pastikan BOS Siswa Madrasah Tepat Guna. Foto: Siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia Serpong tengah belajar. (ilustrasi)
Foto: Republika/Agung Supri
Kemenag Pastikan BOS Siswa Madrasah Tepat Guna. Foto: Siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia Serpong tengah belajar. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Agama (Kemenag) memastikan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) bagi siswa Madrasah digunakan secara tepat. Kemenag dan Komisi VIII DPR baru-baru ini sepakat membatalkan pemangkasan BOS Madrasah yang awalnya dilakukan Menag Fachrul Razi.

Direktur Kurikulum Sarana Prasarana Kesiswaan dan Kelembagaan (KSKK)Madrasah Kemenag, Ahmad Umar berkomitmen agar dana BOS digunakan sesuai peruntukannya. Berdasarkan aturan Kemenag, BOS Madrasah dapat digunakan untuk menyesesuaikan diri dan pembelajaran terhadap pandemi Covid-19. Di antaranya untuk pembelian masker, hand sanitizer, paket kuota, modem dan komputer untuk guru serta siswa.

Baca Juga

"Tugas saya mengawal bahwa dana BOS harus sampai ke Madrasah dan meyakinkan dana dibelanjakan sesuai juknis (petunjuk teknis)," kata Umar pada Republika, Rabu (9/9).

Umar mengutarakan dana BOS sangat membantu siswa Madrasah. Apalagi di masa pandemi Covid-19 ini, bantuan dana dari BOS akan meringankan siswa dalam menempuh pendidikan.