Jumat 11 Sep 2020 21:37 WIB

Penambahan Positif Covid-19 di Sumbar 27 Orang

Sumatra Barat menambah catatan kasus positif covid-19.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Muhammad Hafil
Penambahan Positif Covid-19 di Sumbar 27 Orang. Foto: Ilustrasi Covid-19
Foto: Pixabay
Penambahan Positif Covid-19 di Sumbar 27 Orang. Foto: Ilustrasi Covid-19

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG--Sumatra Barat hari ini, Jumat (11/9), mencatatkan penambahan kasus positif covid-19 sebanyak 27 orang. Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar Jasman Rizal menyebutkan angka penambahan positif covid-19 hari ini terbilang sedikit. Karena sejak kemarin, Kamis (10/9) sampai dini hari tadi, tim Laboratorium Fakultas Kedokteran Universitas Andalas dan Laboratorium Veterenir Baso, Agam memeriksa 3.803 sampel swab dengan PCR.

“Hari ini penambahan positif covid-19 di Sumbar cukup sedikit yakni 27 orang. Positivy rate hari ini berada di angka 0,8 persen,” kata Jasman.

Baca Juga

Jasman menyebut dari hasil pemeriksaan lanoratorium ada penambahan angka warga yang dinyatakan sudah sembuh dari positif covid sebanyak 32 orang. Jasman berharap angka kesembuhan ini terus bertambah.

27 orang yang dinyatakan positif covid-19 hari ini berasal dari Kota Padang 14 orang, Kabupaten Agam 1 orang, Kota Bukittinggi 9 orang dan Kabupaten Dharmasraya 3 orang.

Total kasus positif covid-19 di Sumbar hingga hari ini sebanyak 3.154 orang. Sedangkan yang sudah sembuh sudah 1.717 orang.

Jasman menerangkan hari ini Pemprov Sumbar bersama DPRD Provinsi Sumbar akan melakukan rapat paripurna untuk pengesahan peraturan daerah (Perda) untuk mengatur kebiasaan baru di tengah pandemi. Di mana Perda yang diusulkan Pemprov Sumbar di DPRD akan menegaskan sanksi terhadap pelanggaran protokol kesehatan.

Pemprov berharap dengan Perda ini upaya pemutusan rantai penularan covid-19 di Sumbar lebih mudah dan cepat.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement