Sabtu 12 Sep 2020 21:04 WIB

Ini Prediksi Line Up Liverpool Vs Leeds United

Liverpool diprediksi bermain tanpa beberapa pemain kunci di lini tengah mereka.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Para pemain Liverpool (ilustrasi). Liverpool akan mengawali kiprah di Liga Primer Inggris 2020/21 menjamu Leeds United, Sabtu (12/9).
Foto: REUTERS/Andrew Couldridge
Para pemain Liverpool (ilustrasi). Liverpool akan mengawali kiprah di Liga Primer Inggris 2020/21 menjamu Leeds United, Sabtu (12/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pertandingan antara dua juara akan tersaji pada partai pembuka Liga Primer Inggris 2020/21. Liverpool sebagai juara Liga Primer Inggris melawan Leeds United yang menjadi kampiun Divisi Championship musim lalu. Keberhasilan juara membuat Leeds promosi ke Liga Primer Inggris setelah absen 16 tahun. Laga akan berlangsung di Anfield, Sabtu (12/9) pukul 23.30 WIB.

Liverpool diprediksi bermain tanpa beberapa pemain kunci di lini tengah mereka. Kapten Jordan Handerson diragukan tampil karena masih berjuang dengan cedera lutut dari musim lalu. Alex Oxlade-Chamberlain juga dirawat karena cedera lutut, sementara Xherdan Shaqiri keluar karena masalah otot. Satu-satunya penandatanganan baru Kostas Tsimikas tidak tersedia setelah tertular Covid-19.

Baca Juga

Joe Gomez bermain 90 menit pada kedua pertandingan Inggris di UEFA Nations League, tapi Klopp kemungkinan akan menurunkan Virgil van Dijk sebagai starter, seperti dikutip dari Talksport.

Adapun dari Leeds United kemungkinan hanya akan kehilangan Adam Forshaw karena cedera pinggul. Sementara pemain internasional Inggris Kalvin Phillips diperkirakan akan mempertahankan lini tengah yang sebagian besar tidak berubah. Penandatanganan rekor klub Rodrigo diharapkan memimpin di lini depan.

Berikut prediksi line up Liverpool vs Leeds:

Liverpool (4-3-3)

Alisson; Alexander-Arnold, Gomez, Van Dijk, Robertson; Fabinho, Wijnaldum, Keita; Salah, Mane, Firmino

Leeds (4-3-4)

Meslier; Ayling, Cooper, Koch, Dallas; Phillips, Klich, Hernandez; Costa, Harrison, Rodrigo

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement