Senin 14 Sep 2020 06:50 WIB

Huawei Petal Search Jadi Mesin Pencari, Siap Saingi Google?

Petal Search merupakan mesin pencari aplikasi yang belum tersedia di App Gallery.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
Huawei
Foto: EPA
Huawei

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- App Gallery telah berfungsi sebagai toko aplikasi Huawei selama beberapa waktu. Pada Juni lalu, Huawei meluncurkan Petal Search. Petal Search merupakan mesin telusur yang memberi pengguna APK dari aplikasi populer yang belum tersedia di App Gallery.

Dilansir dari GSMArena, Ahad (13/9), sekarang Petal Search telah mendapatkan fitur yang lebih berguna dan dapat berfungsi sebagai mesin pencari independen, selain membantu pengguna menemukan aplikasi.

Baca Juga

Aplikasi Petal Search saat ini berfungsi sebagai mesin pencari umum yang memberikan hasil untuk pertanyaan biasa bersama dengan berita, gambar dan video. Pengguna juga dapat menggunakannya untuk berbelanja dan memesan penerbangan seperti di Google atau Bing.

Dalam pengujian GSMArena, hasilnya disediakan oleh Microsoft Bing, meskipun laporan lain mengklaim bahwa wilayah seperti Spanyol dan Turki menampilkan pengindeksan independen langsung dari Huawei.