REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, belum berhenti memuji Willian Borges da Silva. Pemain sayap asal Brasil itu tampil mentereng saat membela the Gunners pada laga pembuka Liga Primer Inggris musim 2019/2020.
Pasukan Meriam London menumbangkan tuan rumah Fulham, 3-0, di Craven Cottage, Sabtu (12/9) malam WIB. Willian menyumbang dua assist dalam debut resminya bersama Arsenal.
Sebelumnya, Ray Parlour melakukan hal serupa. Itu terjadi pada 1992 silam.
Secara keseluruhan, Arteta puas melihat aksi Willian. Tidak hanya ketika berlaga, tapi juga saat mempersiapkan diri jelang pertandingan.
"Dia tidak banyak berbicara di kamar ganti, tapi ia berbicara di lapangan," kata juru taktik berkebangsaan Spanyol dikutip dari Sportskeeda, Senin (14/9).
Willian meninggalkan Chelsea setelah berstatus agen bebas. Arsenal memanfaatkan itu.
Arteta merasa pesepak bola 32 tahun tersebut masih memiliki hasrat untuk bertarung di level tertinggi. Pada dasarnya sang arsitek tim membutuhkan sosok senior seperti Willian dalam skuat gudang peluru.
"Kami memiliki banyak pemain muda berbakat, tapi mereka membutuhkan panutan," ujar eks asisten pelatih Pep Guardiola di Manchester City ini.
Selain Willian, bek anyar Arsenal, Gabriel dos Santos juga mencuri perhatian. Tampil sebutan debutan, pesepak bola 22 tahun itu turut menyumbang gol. Selain gol tersebut, eks LOSC Lille ini menunjukkan kinerja mentereng di lini belakang. Walhasil gawang the Gunners tetap perawan hingga laga berakhir.
"Kami sering mengikutinya. Dia memiliki kualitas yang sangat spesial untuk memainkan peran yang kami ingin dia mainkan," jelas Arteta.