Rabu 16 Sep 2020 16:28 WIB

Mastercard Luncurkan Pengujian Mata Uang Digital Nasional

Bank sentral dapat menerbitkan CBDC sebagai representasi digital dari mata uang fiat

Rep: Novita Intan/ Red: Nidia Zuraya
Layanan keuangan digital
Foto: depositphotos.com
Layanan keuangan digital

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mastercard meluncurkan platform pengujian Central Bank Digital Currencies (CBDC) yang memungkinkan Bank Sentral menilai dan mengeksplorasi mata uang digital nasional. Menurut survei terbaru oleh Bank for International Settlements, 80 persen bank sentral yang disurvei terlibat dalam Central Bank Digital Currencies (CBDC) dan sekitar 40 persen bank sentral telah berkembang dari penelitian konseptual hingga bereksperimen dengan konsep dan desain.

Mastercard pun mengumumkan platform pengujian virtual untuk bank sentral untuk mengevaluasi penggunaan CBDC. Platform ini memungkinkan simulasi penerbitan, distribusi, dan pertukaran CBDC antar bank, penyedia layanan keuangan, dan konsumen.

Baca Juga

Lewat pengujian ini, bank sentral, bank komersial, dan perusahaan-perusahaan teknologi dan penasihat diundang untuk bermitra dengan Mastercard untuk menilai desain teknologi CBDC, memvalidasi kasus penggunaan, dan mengevaluasi interoperabilitas dengan jalur pembayaran yang ada dan tersedia untuk konsumen, serta bisnis saat ini.

Executive Vice President Digital Asset and Blockchain Products and Partnerships Mastercard Raj Dhamodharan mengatakan Mastercard adalah pemimpin dalam pengoperasian berbagai jalur pembayaran. Mastercard ingin memanfaatkan keahliannya untuk memungkinkan pengembangan mata uang digital yang praktis, aman, dan terjamin.